spot_img

2 Gol PSG di Penghujung Laga Hancurkan Atalanta, Les Parisiens ke Semifinal Liga Champions

SuhaNews – Paris Saint-Germain berhasil menghancurkan  Atalanta 2-1 pada perempatfinal  Liga Champions. Kemenangan yang sudah di depan mata, hilang setelah PSG berhasil melesakkan dua gol pada menit ke-90 pada masa injury time. 

Perempatfinal antara Atalanta vs PSG berlangsung di Estadion Da Luz, Kamis (13/8/2020) dini hari WIB. Atalanta berhasil memimpin lebih dulu di babak pertama lewat gol Mario Pasalic pada menit ke-27.

PSG memukul telak Atalanta di penghujung laga. Dua gol berhasil dilesakkan oleh Marquinhos dan Eric Maxim Choupo-Moting, yang membuat klub asal Prancis itu mengunci tiket ke semifinal.

Jalannya Pertandingan

La Dea langsung mengancam di menit kedua lewat Papu Gomes, namun bola tembakannya masih tepat berada di pelukan Keylor Navas.

Selang hitungan detik, PSG gantian mengancam lewat serangan cepat. Neymar berhasil berhadapan satu lawan satu dengan Marco Sportiello dan melepaskan tembakan. Bola placing pemain asal Brasil itu masih sedikit melebar dari gawang.

Atalanta kembali menciptakan ancaman ke gawang PSG di menit ke-10. Hans Hateboer, yang lepas dari posisi offside, berhasil melepaskan sundulan usai menyambut umpan silang. Belum terjadi gol setelah Navas mampu menepis bola.

Navas kembali buat penyelamat semenit berselang. Kali ini kiper PSG tersebut mampu menepis bola sundulan Mattia Caldara.

PSG mendapat momentum bagus untuk melesakkan gol di menit ke-18. Neymar berhasil masuk ke kotak penalti Atalanta setelah melakukan umpan satu dua. Mantan pemain Barcelona itu tak melepaskan tembakan, namun memilih untuk mengumpan ke tiang jauh yang gagal dimanfaatkan rekannya.

Atalanta mengejutkan PSG di menit ke-27. Mario Pasalic merobek gawang Navas setelah menyambar bola dari hasil usaha Duvan Zapata duel satu lawan satu dengan Presnel Kimpembe. 1-0 Atalanta memimpin.

BACA JUGA  Liga Champions: Liverpool dan Man City Pimpin Klasemen Grup

PSG langsung bereaksi setelah gol tersebut. Neymar melepaskan tembakan ke gawang Atalanta, tapi bola masih belum mengarah ke gawang.

Sampai mendekati waktu turun minum, PSG masih hilang akal untuk merobek gawang Atalanta. Klub asal Prancis itu berulang kali gagal memanfaatkan peluang menjadi gol.

Nyemar mendapat kesempatan untuk melesakkan gol di menit ke-41 setelah memotong bola hasil back-pass Hateboer yang buruk. Bola hasil tembakan striker 28 tahun itu melayang jauh dari sasaran.

Tak ada gol tambahan. Atalanta unggul 1-0 hingga turun minum.

Atalanta tak mengendurkan serangan di awal babak kedua meski dalam posisi unggul. Tim besutan Gian Piero Gasperini justru dua kali menebar ancaman di pertahanan PSG.

PSG kembali mendapat ancaman di menit ke-57. Berat Djimsiti melepaskan tembakan dari jarak dekat usai terjadi kemelut di kotak penalti. Namun, bola tembakan voli bek Atalanta itu masih sedikit melebar dari gawang.

Kesulitan mencetak gol membuat Thomas Tuchel terpaksa memainkan Kylian Mbappe di menit ke-60. Pemain yang belum fit 100 persen itu masuk menggantikan Pablo Sarabia.

PSG berhasil melepaskan tembakan ke gawang yang kedua di menit ke-73. Mbappe, yang lepas dari kawalan, berlari menyisir dari sisi kiri hingga ke dalam kotak penalti Atalanta. Tembakan dilepaskan, namun bola masih mampu dihalu oleh Sportiello dengan kakinya.

Due menit berselang giliran Neymar melepaskan tembakan. Bola yang dia lepaskan berhasil dengan mudah ditangkap kiper Atalanta.

PSG melakukan pergantian kiper di menit ke-79. Navas ditarik keluar setelah mengalami cedera hamstring dan Sergio Rico masuk sebagai pengganti.

Mbappe mendapat dua kesempatan di menit ke-80. Bola hasil tembakan pertamanya berhasil ditangkap oleh Sportiello dan selanjutnya mampu diblok oleh pemain belakang Atalanta.

BACA JUGA  Wadahi Pengembangan Bakat Sepak Bola Sejak Dini, SSB Kubung Tigo baleh Siap Lahirkan Pemain Handal Kab. Solok

Atalanta berjuang keras dalam meredam serangan PSG di akhir-akhir laga. Beberapa pelanggaran terpaksa dilakukan demi memutus alur bola.

Kebuntuan PSG terjadi di menit ke-90 babak kedua. Marquinhos sukses melesakkan gol dengan sontekan setelah memanfaatkan umpan Neymar di depan kotak penalti Atalanta.

PSG berbalik menang 2-1 di injury time. Choupo-Moting melesakkan gol setelah menyontek hasil umpan silang Mbappe.

Susunan Pemain

Atalanta: Sportiello; Toloi, Caldara, Djimsiti (Palomino 60); Hateboer, De Roon, Freuler, Gosens (Castagne 82); Gomez (Malinovskyi 60), Pasalic (Muriel 70); Duvan Zapata (Da Riva 82)

PSG: Navas (Sergio Rico 79); Kehrer, Thiago Silva, Kimpembe, Bernat; Herrera (Paredes 72), Marquinhos, Gueye (Draxler 72); Neymar, Icardi (Choupo-Moting 79), Sarabia (Mbappé 60)

Editor: Wewe      Sumber: Detik.com

Baca Juga:

Facebook Comments