spot_img

35 Orang Pengurus Bundo Kanduang Kab. Agam Resmi Dilantik

Lubuk Basung, SuhaNews – Pengurus bundo kanduang Kabupaten Agam untuk tahun kerja 2023-2027 dilantik oleh Ketua Bundo Kanduang Provinsi Sumatera Barat, Prof. Ir Puti Reno Raudha Jannah Thaib, MP di Aula Kantor Bupati Agam, Jumaat (1/12).

Penasehat Bundo kanduang Kabupaten Agam, Ny Yenni Andri Warman mengucapkan selamat atas dilantikannya penguru bundo kanduang Kabupaten Agam yang baru.

Selanjutnya, Ny Yenni mengingatkan kepada ketua bundo kanduang yang baru agar segera merancang program kerja untuk satu tahun kedepan.

Lantik
Pelantikan Pengurus Bundo Kandung Kab. Agam

“Semoga dengan kepengurusan yang baru ini nantinya bundo kanduang Kabupaten Agam Agam akan lebih maju dimasa depan,” katanya.

Senada dengan ucapan tersebut, Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, MM turut mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus bundo kanduang. “Mudah -mudahan ini dapat menjadi batu estafet dalam kemajuan bundo kanduang kedepan,” ungkapnya.

Bupati Agam juga memberikan apresiasi kepada pengurus lama atas pengabdian dan kinerjanya. “Bundo Kanduang merupakan limpapeh rumah nan gadang, kapai tampek batanyo, kapulang tampek babarito. Segala pembelajaran tentu selalu diterima seorang anak dirumah. Untuk itu, peranan bundo kanduang dalam mengajarkan dan mendidik sangat menentukan generasi muda dimasa depan,” tuturnya.

Selain itu, Bupati Agam berharap, dengan kepengurusan yang baru bundo kanduang Kabupaten Agam akan semakin jaya dimasa mendatang. Alvin

Baca Juga : Sukses Tingkat Nasional, Siswa MAN 1 Bukittinggi Raih Prestasi Robotic Internasional

Facebook Comments

BACA JUGA  Pemko Solok MoU dengan Sociopreneur ID dalam 4 Bidang