360 Pesilat Muda Berlaga di Pandeka Harimau Agam, Bidik Prestasi Nasional

Lubuk Basung, SuhaNews – Ajang bergengsi bagi para pesilat muda di Agam, Kejuaraan Pencak Silat Pandeka Harimau Agam 2024 resmi dibuka oleh Penjabat Bupati Agam, Dr. Endrizal, di GOR Rang Agam, Kamis (10/10). 

Sebanyak 360 atlet dari berbagai perguruan unjuk kebolehan dalam kategori tanding dan tradisional.

360 Pesilat Muda Berlaga di Pandeka Harimau Agam, Bidik Prestasi Nasional

Event yang berlangsung hingga Sabtu (13/10) ini diharapkan menjadi batu loncatan bagi para atlet untuk meraih prestasi di tingkat yang lebih tinggi.

“Kejuaraan ini merupakan ajang seleksi bagi atlet-atlet berbakat untuk mengikuti event yang lebih besar,” ujar Dr. Endrizal.

Pjs. Bupati juga berharap agar tahun depan kejuaraan ini dapat digelar lebih meriah dengan jumlah peserta yang lebih banyak.

360 Pesilat Muda Berlaga di Pandeka Harimau Agam, Bidik Prestasi Nasional

“Kami akan berupaya meningkatkan anggaran untuk kegiatan olahraga, terutama pencak silat yang merupakan salah satu cabang olahraga kebanggaan masyarakat Agam,” tegasnya. (*)

Baca Juga :

Facebook Comments

BACA JUGA  Bupati Andri Warman: Badan Koordinasi Perantau Agam Momen Bersejarah
- Advertisement -
- Advertisement -