SMAN 1 Sungayang Sukses Gelar Pertandingan Futsal SMA se-Sumatra Barat

Sungayang, SuhaNews — SMAN 1 Sungayang menggelar pertandingan futsal SMA se-Sumatra Barat, Kamis 21 September 2023. di Aula serbaguna. 

Hasil turnamen ini mencatat prestasi luar biasa dari tim-tim peserta, dengan SMAN 1 Padang meraih juara 1, disusul oleh SMA 1 Pariangan sebagai juara 2, SMA Negeri 3 Batusangkar sebagai juara 3, dan SMA Negeri 1 Sungayang sebagai juara 4.

Kepala SMAN 1 Sungayang, Noflismen Anas M.Pd., mengucapkan selamat kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dalam kompetisi ini.

“Ini adalah bukti nyata dari kerja keras, dedikasi, dan semangat olahraga yang tinggi dari semua tim,” ujar Noflismen.

Noflismen mengucapkan terima kasih kepada OSIS, seluruh guru dan karyawan SMAN 1 Sungayang, orang tua siswa, dan masyarakat yang telah memberikan dukungan tak terhingga. Acara ini tidak akan sukses tanpa kontribusi semua pihak.

Semoga semangat kompetisi yang sehat yang ditanamkan dalam turnamen ini akan terus berkembang dalam kegiatan-kegiatan mendatang. Selamat kepada para juara, dan mari kita terus mendukung serta memotivasi siswa-siswa untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di masa depan.

Dengan semangat kompetisi futsal SMA Negeri 1 Sungayang , kami menjadikannya sebagai pendorong sportivitas yang kuat dan menjalin persaudaraan di antara SMA se Sumatra Barat. Semangat kompetisi dan kerja tim akan tetap menjadi inti dari pendidikan di SMAN 1 Sungayang. Andra

Baca Juga:

Facebook Comments

BACA JUGA  Ketua DPD RI Fasilitasi Pertemuan PT BIBU dan Kemenhub terkait Pembangunan Bandara Bali Utara
- Advertisement -
- Advertisement -