spot_img

7 Warga Kab.Solok Terkonfirmasi Positif Covid-19

Arosuka, SuhaNews. Akhir pekan kedua Juni 2021, kembali 7 warga Kabupaten Solok Terkonfirmasi positif Covid-19. Sehingga total kasus ini menjadi 1.790 (seribu tujuh ratus sembilan puluh) orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Solok, Syofiar Syam, menyebutkan angka tersebut terdir dari, karantina mandiri sebanyak 168 orang, dirawat sebanyak 21 orang dan meninggal sebanyak 57 orang serta sembuh sebanyak 1.544 orang.

“Pemeriksaan Spesimen sudah dilakukan sebanyak 18.106 (delapan belas ribu seratus enam) orang dan sebanyak 1.684 berasal dari kegiatan POOL TEST Kabupaten Solok,” jelas Syofiar Syam, Sabtu (12/6) di Arosuka.

Adapun 7 warga Kabupaten Solok yang terkonfirmasi positif tersebut, adalah.

  1. Laki-laki 25 thn, alamat Jr. Koto Baruah Aie Batumbuak, Kec. Gn. Talang, pekerjaan petani, merupakan kasus suspek dg gejala demam, nafas sesak, batuk, ybs KARANTINA MANDIRI.
  2. Perempuan 64 thn, alamat sumpadang jr balai lalang Nagari Saniang Baka, Kec X Koto Singkarak, pekerjaan IRT, merupakan kasus suspek dg gejala batuk, sesak nafas, ybs KARANTINA MANDIRI.
  3. Perempuan 24 thn, alamat Nagari Batang Barus, Kec. Gn. Talang, pekerjaan Karyawan swasta, merupakan kasus suspek dg gejala demam, batuk, ybs KARANTINA MANDIRI.
  4. Laki-laki 60 thn, alamat Arosuka, Nagari Koto gaek Guguak Kec. Gn. Talang, pekerjaan pensiunan BPTP Sukarami, merupakan kasus suspek / PDP dg gejala demam, badan letih, kurang nafsu makan, sesak, ybs DIRAWAT di RSUD Arosuka.
  5. Perempuan 19 thn, alamat Arosuka, Nagari Koto gaek Guguak Kec. Gn. Talang, pekerjaan Pelajar, merupakan kasus suspek / anigen positif dg gejala demam, tidak mau makan, sakit kepala, ybs DIRAWAT di RSUD Arosuka.
  6. Laki-laki 47 thn, alamat Nagari Paninggahan, Kec Junjung Sirih, merupakan kasus suspek dg gejala sesak nafas, ybs DIRAWAT di RSUD M Natsir.
  7. Laki-laki 65 thn, alamat Nagari Saniang bakar Kec X Koto Singkarak, pekerjaan petani, merupakan kasus suspek/ kelg datang dari Depok dg gejala batuk, ybs DIRAWAT di RST SOLOK.
BACA JUGA  Menuju Society 5.0, Ini Skill yang Harus Dimiliki Para Lulusan Universitas

Selanjutnya untuk kasus Konfirmasi SEMBUH hari ini juga ada tambahan sebanyak 4 (empat) orang, yakni :
1. Perempuan 27 thn, alamat Nagari Koto baru, Kec Kubung, Pekerjaan Staf Puskesmas Jua Gaek / Bidan, merupakan kontak erat dg kasus konfirmasi rekan kerja, KARANTINA MANDIRI.

2. Laki-laki 33 thn, alamat Nagari Koto baru, Kec Kubung, pekerjaan Staf Dishub Kota Pariaman, merupakan kontak erat dg kasus konfirmasi, KARANTINA MANDIRI.

3. Perempuan 31 thn, alamat Nagari Sirukam, Kec Payung Sekaki, pekerjaan THL pada Puskesmas Sirukam / Perawat, merupakan kontak erat dg kasus konfirmasi, KARANTINA MANDIRI.

4. Perempuan 46 thn, alamat Nagari Koto Gaek Guguak, Kec Gn Talang, Pekerjaan ASN pada Puskesmas Talang / Bidan, merupakan kasus suspek dari Puskesmas Talang, KARANTINA MANDIRI. WEWE.

Berita Terkait :

Facebook Comments