Bupati Agam Dukung Rencana Pembangunan Komplek Masjid Syekh Amrullah

Lubuk Basung, SuhaNews – Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM menerima kedatangan pengurus Yayasan Maninjau Kampung Syekh Amrullah, di Rumah Dinas Bupati Agam, Padang Baru, Lubuk Basung, Senin (2/1).

Dalam pertemuan ini, Bupati Agam didampingi Kepala Bappeda Agam Endrimelson, Kadis PUPR Agam Ofrizon, Kadis Perkim Agam Rinaldi, dan para pejabat lainnya.

Baca juga: Ketua Forikan Kabupaten Sijunjung Tebar Benih Ikan Di Aliran Sungai Batang Nuang

Kedatangan pengurus Yayasan Maninjau Kampung Syekh Amrullah untuk mempererat tali silaturahmi dan meminta dukungan Pemkab Agam terkait rencana pembangunan di Komplek Masjid Syekh Amrullah di Jorong Nagari, Nagari Sungai Batang, Kecamatan Tanjung Raya.

“Di komplek tersebut akan dibangun Taman Kanak- Kanak (TK), SMP dan pondok tahfidz,” ujar Heris, dari Yayasan Maninjau Kampung Syekh Amrullah.

Pembangunan ini juga merupakan bentuk dukungan dalam mensukseskan program -program Pemkab Agam khususnya dibidang Agama. Selain itu, juga untuk melestarikan Masjid Amrullah yang mempunyai nilai sejarah yang tinggi.

Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM, mendukung penuh rencana pembangunan tersebut. Karena secara tidak langsung, pembangunan ini juga sejalan dengan program-program strategis Pemkab.Agam.

“Kita akan menjadikan Kecamatan Tanjung Raya, khususnya Sungai Batang sebagai pusat wisata di Agam, karena di kawasan tersebut memiliki potensi yang luar biasa,” ujar Andri Warman.

Selain memiliki panorama alam yang indah, jelas Andri Warman, Sungai Batang memendam nilai sejarah yang penting bagi Bangsa Indonesia.

Bupati Andri Warman berharap OPD terkait untuk mengawal pembangunan tersebut, agar berjalan maksimal sesuai harapan masyarakat. (Harry/Wewe)

Baca juga: Gubernur Resmikan Masjid Al Furqon di Simpang Tigo Banda Luruih Aia Pacah

Facebook Comments

BACA JUGA  DPP IKSM Siap Bersinergi Bangun Nagari, Pengurus Baru Periode 2023-2028 Dikukuhkan Bupati Agam
- Advertisement -
- Advertisement -