Pasaman Barat, SuhaNews – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Titi Hamsuardi menghadiri Rapat Koordinasi Pembinaan Kerajinan se-Sumatera Barat Tahun 2023 di Kantor Dekranasda Provinsi Sumbar, Selasa (21/2).
Rakor yang dibuka oleh Ketua Dekranasda Provinsi Sumbar, Harneli Mahyeldidiikuti oleh seluruh Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota se-Sumbar serta pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah.
Baca juga: Buka Rakernas Bimas Islam, Wamenag Ingatkan Deklarasi Damai
Dalam arahnya Ketua Dekranasda Provinsi Sumbar Harneli Mahyeldi menyampaikan program kerja Dekranasda di tahun 2023 salah satunya adalah membina para pengrajin, membantu pemasaran produk dan juga mitra pemerintah dalam peningkatan kontribusi industri kerajinan untuk pembangunan nasional dan dituntut untuk lebih berperan dalam memajukan dan mengembangkan industri kerajinan di setiap daerah.
“Kita hadirkan karya-karya terbaik UMKM/ IKM sehingga mampu menarik pengunjung untuk mendekat, melihat, yang akhirnya diharapkan bisa melakukan transaksi,” ucap Harneli Mahyeldi.
Ia juga berpesan kepada seluruh Ketua dan Pengurus Dekranasda Kabupaten/ Kota untuk meningkatkan kerjasama yang baik dengan seluruh stakeholder terkait, di tingkat lokal hingga nasional, guna mendorong perluasan akses pasar bagi produk-produk kerajinan.
“Kita bangun kemitraan untuk membangun industri kerajinan dengan memanfaatkan teknologi digital,” jelasnya.
Diakhir sambutan, ia menyebutkan bahwa akan dilaksanakannya kegiatan Inacraf I yang dilaksanakan pada 1 hingga 5 Maret 2023 dan dibuka langsung oleh Presiden RI. Pada puncak ulang tahun Dekranasda tanggal 5 Mei 2023 mendatang akan digelar Inacraf II Minangkabau Heritage di Medan dan beberapa kegiatan lainnya yang direncanakan akan diikuti oleh Dekranasda.
Sementara itu Ketua Dekranasda Pasbar Titi Hamsuardi berharap melalui Dekranasda Pasbar nantinya pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Pasaman Barat dapat terus berkembang sehingga kesejahteraan bagi masyarakat dapat terwujud.
“Disini kami diberikan arahan untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang dapat membangun Dekranasda sebagai mitra pemerintah melalui pemberdayaan pelaku usaha nantinya,” ucap Titi Hamsuardi.(*/Mat)
Baca juga: Ketua Dekranasda Agam Hadiri Grand Opening Galeri Fiara Sulam Nagari Lambah
Facebook Comments