spot_img

Alek Pacu Jawi Nagari Padang Laweh Ditutup Bupati Eka Putra

SuhaNews – Bupati Tanah Datar Eka Putra menutup secara resmi Alek Pacu Jawi Nagari Padang Laweh Kecamatan Sungai Tarab, Sabtu (30/12/2023) di Sawah Nunggadiang Nagari Padang Laweh.

Bupati menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas terlaksananya event anak nagari dengan aman, lancar dan meriah yang banyak dikunjungi masyarakat.

“Ini merupakan event wisata di penghujung tahun 2023. Saya melihat antusias masyarakat untuk menyaksikannya sangat luar biasa, bahkan hari ini juga dikunjungi dari perantau yang tergabung dalam IKPL Kota Padang,” sampainya.

Dikatakan Bupati, alek pacu jawi merupakan event wisata di Tanah Datar yang sudah menjadi tontonan dan kunjungan wisata domestik dan luar negeri.

“Alek Pacu Jawi sudah menjadi kebanggaan kita masyarakat Tanah Datar, karena menjadi salah satu objek kunjungan wisatawan, tentu budaya ini harus kita lestarikan untuk masa yang akan datang, ” sampainya.

Tidak itu saja, tambah Bupati Eka, di samping sebagai event wisata, alek pacu jawi juga sebagai ajang silaturahmi Pemerintah Daerah dengan masyarakat maupun antara sesama masyarakat.

“Dalam event ini, Saya sebagai pimpinan daerah juga bisa mengetahui kebutuhan masyarakat secara langsung, seperti di areal sawah nunggadiang ini yang membutuhkan saluran irigasi, dan Insya Allah yang jadi kebutuhan ini akan kita tindaklanjuti melalui dinas terkait, ” tukasnya.

Sebelumnya ketua pelaksana Oki Sutrisno Dt. Mangkuto Simarajo menyampaikan terima kasih atas kesempatan Bupati Eka Putra untuk menutup Alek Pacu Jawi Nagari Padang Laweh.

“Terima kasih pak Bupati untuk menutup Alek Nagari ini. Alhamdulillah sudah 4 kali hari Sabtu semenjak 9 Desember kemarin kita laksanakan dengan aman dan lancar. Terima kasih atas dukungan semua pihak dalam menyukseskan kegiatan ini, ” sampainya.

BACA JUGA  Parik Paga Nagari  Ikut Sukseskan Alek Nagari pemilihan Ketua KAN Salayo

Wali Nagari Padang Laweh Rahmad Febri Jeni Dt. Barah Bangso juga menyampaikan hal hampir sama. “Terima kasih atas kehadiran pak Bupati menutup Alek Pacu Jawi ini. Ini menjadi event kebanggaan Nagari Padang Laweh dan Insya Allah akan kita pertahankan dan kita lestarikan, ” sampainya.

Alek Pacu Jawi Nagari Padang Laweh Ditutup Bupati Eka Putra 1

Sementara itu Ketua PORWI Tanah Datar Aresno Dt. Andomo menyampaikan Alek Pacu Jawi merupakan salah satu event wisata yang sejalan dan mendukung program kepariwisataan di Tanah Datar.

“Alek pacu jawi sejalan dengan Progam Unggulan Satu Nagari Satu Event, dimana salah satu tujuannya adalah membangkitkan budaya dan adat lama untuk dilaksanakan kembali, dan Alek Pacu jawi di Sawah Nunggadiang ini, perdana dilaksanakan setelah 35 tahun vakum, ” pungkasnya.

Turut hadir Anggota DPRD Tanah Datar Yapelma Jurin, Kadis Parpora Riswandi, Camat Sungai Tarab Miza Aziz, bersama Sekcam dan Forkopimca, tokoh masyarakat dan perantau Nagari Padang Laweh serta undangan lainnya.Dajim

BErita Terkait :

Facebook Comments