Pj.Bupati Mentawai Hadiri Rapat High Level Marketing Tim Pengendalian Inflasi Daerah Provinsi Sumatera Barat

Mentawai, SuhaNews – Pj.Bupati Kepulauan Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak, S.St.,Pi.,M.Pi hadiri High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan, di Aula Anggun Nan Tongga, kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Barat, Selasa (5/3).

Mencermati perkembangan inflasi Sumatera Barat pada januari 2024 sebesar 2,5 % (yoy) yang tercatat mengalami deflasi sebesar -0,32 % dibanding Desember 2023 dengan inflasi sebesar 2,47 % (yoy) lebih rendah di banding nasional dengan angka inflasi 2,57 % (yoy).

Kondisi saat ini beberapa harga kebutuhan pokok mulai mengalami peningkatan karena terganggunya ketersediaan sebagai akibat elnino dan tekanan inflasi menjelang ramadhan dan idul fitri 1445 H.

Pj.Bupati Kepulauan Mentawai mewakili pemerintah daerah Kepulauan Mentawai, berpartisipasi dalam rapat strategis tingkat tinggi yang membahas pengendalian inflasi di Provinsi Sumatera Barat. Rapat ini, yang dipimpin langsung oleh Gubernur Mahyeldi, menjadi forum penting bagi para pemangku kepentingan untuk merumuskan langkah-langkah yang konkret dalam menangani masalah inflasi yang di hadapi.

Dalam rapat tersebut Pj.Bupati, bersama dengan sejumlah Pimpinan Daerah lainya berdiskusi tentang berbagai strategi untuk mengendalikan laju inflasi di wilayah Provinsi Sumatera Barat .

Keikutsertaan Pj.Bupati dalam rapat ini menunjukan komitmen pemerintah daerah dalam mengatasi tantangan ekonomi yang di hadapi, serta keseriusan dalam bekerjasama dengan pemerintah provinsi dan stakeholder lainya untuk mencapai tujuan bersama dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah.

Pj. Bupati kepada Prokopim menyampaikan harapannya bahwa hasil dari rapat ini akan memberikan landasan yang kuat untuk implementasi kebijakan yang efektif dalam mengendalikan inflasi dan menjaga pertumbuhan ekonomi berkelanjutan di Kepulauan Mentawai.(yy,ng).

Baca Juga : Sekda Kepulauan Mentawai Sambut Kunjungan Kajati Sumatera Barat

Facebook Comments

BACA JUGA  Pertamina Batasi Pembelian Pertalite di Bengkulu, Sultan Harap Tidak Mengganggu Aktivitas dan Pertumbuhan Ekonomi
- Advertisement -
- Advertisement -