spot_img

Calon Bupati Tanah Datar, Paslon Zuldafri Darma-Sultani Nomor Urut 1

Batusangkar, SuhaNews – KPU Tanah Datar gelar Rapat Pleno Terbuka dalam rangka pengundian dan pengumuman nomor urut peserta pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar periode 2021 -2026, Kamis (24/9/2026) di Gedung Nasional Maharajo Dirajo Batusangkar.
calon
Zuldafri Darma-Sultani

Rapat yang dipimpin Ketua KPU Tanah Datar Fahrul Rozi dihadiri keempat pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan berlaga pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 nanti didampingi masing-masing seorang Liaison Officer (LO) dan 2 orang utusan partai pendukung.

Kegiatan diawali dengan penandatanganan Pakta Integritas dan komitmen untuk melaksanakan protokol kesehatan, dalam rangka memutus penyebaran Covid 19 dalam aktivitas kampanye.

calon
Jon Enardi – Syafrudin

Selepas itu Paslon memulai pengambilan nomor antri untuk pengambilan nomor urut dimulai dari Paslon Eka Putra-Richi Aprian, Betti Shadiq-Edytiawarman, Jon Enardi-Syarudin dan Zuldafri Darma-Sultani.

Hasil pengundian nomor urut yakni Paslon Zudafri Darma-Sultani nomor urut 1, Jon Enardi – Syafrudin peroleh nomor urut 2, Eka

calon
Eka Putra-Richi Aprian

Putra Richi Aprian nomor urut 3,dan Betti Shadiq – Edytiawarman nomor urut 4.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut menyukseskan rapat pleno terbuka penentuan nomor urut paslon Bupati ini,” kata Ketua KPU Tanah Datar Fahrul Rozi.

Ketua KPU mengapresiasi karena semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban. KPU Tanah Datar siap menyukseskan

calon
Betti Shadiq – Edytiawarman

Pilkada Serentak 2020 di Tanah Datar,” tukasnya.

Hadirnya Betti Shadiq–Edytiawarman bukan saja menjadi satu-satunya Calon Bupati dari kalangan perempuan di Tanah Datar, tetapi juga di Sumatera Barat. Sejauh ini belum ada bupati/walikota perempuan yang memimpin. Begitu juga di calon gubernur belum ada dari kalangan perempuan. (Dajim)

Baca juga:

Facebook Comments

BACA JUGA  Pariwisata Salah Satu Program Unggulan Peningkatan Ekonomi Masyarakat Tanah Datar