Carabao Cup: Manchester United vs Crystal Palace: Skor 3-0

SuhaNews – Menjamu Crystal Palace di Old Trafford, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB, dalam laga putaran ketiga Carabao Cup 2023/2024,  Manchester United cukur tim tamu dengan skor telak 3-0.

Tiga gol Manchester United dietak oleh Alejandro Garnacho dan Casemiro di babak pertama dan Anthony Martial di babak kedua.

Baca juga: Carabao Cup 2023: Chelsea Hantam AFC Wimbledon dengan Skor 2-1

Kemenangan ini, mengantarkan Manchester United ke babak 16 besar. MU berstatus sebagai juara bertahan pada Carabao Cup ini.

Babak Pertama

Carabao Cup: Manchester United vs Crystal Palace: Skor 3-0 1Manchester United langsung mendominasi permainan begitu laga dimulai. Meski demikian, pasukan Erik ten Hag masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Crystal Palace.

Manchester United baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-21. Sebuah umpan silang yang dikirim Diogo Dalot sukses dituntaskan Garnacho menjadi gol.

MU pun semakin percaya diri. Menit ke-27, Casemiro membobol gawang Crystal Palace yang dijaga Sam Johnstone lewat sebuah sundulan meneruskan assist Mason Mount. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Kembali dari kamar ganti, Manchester United mempertahankan dominasi mereka. Martial pun tak mau ketiinggalan mencatatkan namanya di papan skor berkat golnya di menit ke-55 memanfaatkan assist Casemiro.

Crystal Palace sendiri sempat mengancam gawang Andre Onana lewat aksi Jean-Philippe Mateta. Onana tampil sigap untuk menghalau tembakan sang striker tim lawan.

Tak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim di sisa waktu. Skor 3-0 untuk kemenangan Manchester United pun menjadi hasil akhir laga ini.

Susunan Pemain

Manchester United: Andre Onana; Diogo Dalot, Raphael Varane (Jonny Evans 61′), Harry Maguire; Facundo Pellistri, Sofyan Amrabat (Dan Gore 61′), Casemiro, Alejandro Garnacho; Hannibal Mejbri (Donny van de Beek 71′), Anthony Martial (Rasmus Hojlund 75′), Mason Mount (Victor Lindelof 46′).

BACA JUGA  Man United Cukur Chelsea di Stamford Bridge

Pelatih: Erik ten Hag.

Crystal Palace: Dean Henderson (Sam Johnstone 19′); Nathaniel Clyne, Rob Holding, Chris Richards, Tyrick Mitchell; Cheick Doucoure (Will Hughes 60′), Jairo Riedewald (David Ozoh 80′); Jordan Ayew, Jeffrey Schlupp (Eberechi Eze 60′), Jesurun Rak-Sakyi (Marc Guehi 46′); Jean-Philippe Mateta.

Pelatih: Roy Hodgson.

Baca juga: Tekuk Newcastle 2-0, Manchester United Juara Carabao Cup

Sumber: bola.net

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -