spot_img

H. Zulkifli, Buka Kegiatan MGMP Matematika MTs Tingkat Sumbar di Koto Baru

Koto Baru, SuhaNews – Pembukaan Kegiatan Forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika MTs se Sumatera Barat Tahun 2023 yang dilaksanakan di Kabupaten dan Kota Solok Sebagai Tuan Rumah. Kegiatan MGMP Matematika Provinsi berlangsung di Aula Islamic Center Koto Baru Kabupaten Solok, Kamis (16/2).
Kegiatan yang diadakan oleh Forum Komunikasi Musyawarah Guru Mata Pelajaran (FMGMP) Matematika MTs Se-Sumatera Barat ini dibuka oleh Kemenag Kabupaten Solok H. Zulkifli, S.Ag. MM di dampingi oleh Kasi Penmad Kemenag Kabupaten Solok Lizi Firma Victori, MM, Ketua Pokjawas Kemenag Kabupaten Solok Dudu Wardana, S.Ag. M.PdI, Ketua MGMP Provinsi Sumatera Barat Rusmardiniarita, M.Pd, Ketua MGMP Kabupaten Solok Arianto Tandika, M.Pd serta Narasumber Ali Mutasar, M.Pd dan Hendrawati, S.Pd

Selain pembukaan secara resmi kegiatan MGMP Matematika MTs Tingkat Sumatera Barat, juga menghadirkan Nara Sumber Ali Mutasar, M.Pd dan Hendrawati, S.Pd yang membahas mengenai Kurikulum Merdeka.

Ketua MGMP Matematika MTs Kabupaten Solok Arianto Tandika, M.Pd melaporkan kegitan MGMP ini diikuti oleh 135 guru Matematika MTs se Sumatera Barat. Sekaligus pembukaan kegiatan dan mensisialisasikan Kurikulum Merdeka bagi Guru matematika. Dengan jadwal enam kali pertemuan dengan tiga kali tatap muka dan tiga kali secara online, ujarnya.

H. Zulkifli, Buka Kegiatan MGMP Matematika MTs Tingkat Sumbar di Koto Baru 1

 

Dalam sambutannya kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Solok H. Zulkifli, S.Ag. MM mengapresiasi kegiatan Forum Komunikasi Musyawarah Guru Mata Pelajaran (FMGMP) Matematika MTs, Jadikanlah kegiatan MGMP sebagai ajang silaturahmi sesama guru Matematika se-Sumbar.

Zulkifli berpesan semoga MGMP Matematika MTs Provinsi Sumatera dapat memotivasi tenaga pendidik yang melahirkan suatu karya berupa tulisan dan buku yang bermanfaat untuk proses pembelajaran di Madrasah, ujarnya.

Kegiatan juga dihadiri oleh Kasi Penmad Kemenag Kabupaten Solok Lizi Firma Victori, MM, Ketua Pokjawas Kemenag Kabupaten Solok Dudu Wardana, S.Ag. M.PdI, Ketua K2MTs H. Marjusan, MM, Kepala Madrasah se Kabupaten Solok dan Kota Solok, Ketua MGMP Matematika Provinsi Sumatera Barat beserta pengurus, Ketua MGMP Matematika se Kabupaten dan Kota. (Tandika/Rahmat)

BACA JUGA  Bupati Agam Serahkan SK Kenaikan Pangkat PNS Periode Oktober 2021

Berita TErkait :

zulkifli zulkifli zulkifli 

Facebook Comments