SuhaNews – Kesempatan Jemaah Haji Kabupaten Solok berada di kota Makkah segera berakhir, karena pada Senin (1/7) mendatang akan bertolak menuju Madinah. ka’bah
Salah satu dari wajib Haji adalah melaksanakan Tawaf Wada; yaitu tawaf yang dilakukan jemaah saat akan meninggalkan kota Makkah. Bagi yang meninggalkannya akan dikenakan dam. Namun kewajiban melakukannya akan gugur bila  jemaah wanita yang sedang haid/nifas, istihadlah, orang yang beser, anak kecil, orang yang fisiknya lemah, orang yang luka darah keluar terus, orang yang tertekan dan orang yang tertinggal rombongan.
Ketua Kloter 15 Padang, H. Mustatir menyampaikan untuk jemaah Lansia dan Risti sudah melakukan tawaf Wada pada hari Sabtu (29/6) dengan dipandu oleh PPIH dan TKHI, namun banyak juga jemaah yang akan melaksanakannya pada hari Minggu (30/6) karena masih ada masa tinggal di Makkah hingga Senin sebelum bertolak ke Madinah.
Haru dan air mata mewarnai pelaksanaan Tawaf Wada ini, karena rasa yang menyesak di dada entah kapan lagi akan menjejakan kaki di Masjidil Haram dan menatap langsung Ka’bah yang menjadi kiblat umat Islam.
Air mata mengalir membasahi pipi tatkala menyelesaikan putaran terakhir, haru menyeruak disulut emosi untuk hadir kembali disini. Emosi antara percaya dan tidak telah berada disini melihat Ka’bah secara langsung, diberi kesempatan dan kemudahan oleh Allah ta’ala sehingga bisa bersujud dan berdoa di depan kiblat ini.
Like dan Subscribe chanel youtube SuhaNewsÂ
Berat kaki melangkah meninggalkan Masjidil Haram, masih ingin disini, berlama-lama disini menikmati nyamannya rumah Allah kiblat umat Islam.
Dalam isak hati bergumam, Ya Allah serukan kami kembali ke Baitullah ini,bersujud memohon ampunanMu dan menadahkan tangan melangitkan doa kepadaMu. Lusi | Rahmat | Fendi
Berita Terkait :
- Arbain di Masjid Nabawi Bukan Rukun Haji, Jemaah Tak Perlu Risau Ketinggalan
- Komite III DPD RI Apresiasi Inovasi Pelayanan Haji 2024
- Perubahan Slot 46 Kloter karena Garuda Lambat, OTP juga Sangat Buruk
- Suami Wafat di Madinah, Helma Pulang Sendiri ke Tanah Air
- PPIH Fasilitasi Jemaah Lansia Berdoa di Depan Ka’bah
Facebook Comments