Jelang Berangkat ke Tanah Suci, 5 Karu Karom Jemaah Haji Pasaman terima Pembekalan

Pasaman, SuhaNews – Jelang keberangkatan ke tanah suci pada 30 Mei 2024 nanti, Kepala regu (Karu) dan Kepala rombongan (Karom), merupakan perpanjangantangan petugas Kelompok Terbang (Kloter) Jemaah Haji Kabupaten Pasaman terima pembekalan di Kantor Kemenag.

Pembekalan disampaikan langsung Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pasaman Yasril, saat pertemuannya dengan Karu dan Karom Kloter 16, di aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kabupaten Pasaman, Lubuk Sikaping, Rabu (22/5).

Menurutnya, mereka bersama Ketua kloter, TPHI, TPIHI dan TKHI yang memiliki tugas memberikan pelayanan kepada jemaah haji, terkhusus Pasaman.

Dari itu, Yasril mengisyaratkan agar seluruh Karu dan Karom yang telah diamanahkan, dapat melaksanakan kewajibannya, selain melakukan serangkaian kegiatan ibadah haji di tanah suci.

Hematnya, ini merupakan tugas mulia dan memiliki nilai ibadah di Sisi Nya. Maka, jangan merasa repot dan mengganggu ibadah. Justru, dengan tugasnya akan membawa kebaikan.

Untuk meningkatkan serta menambah wawasan ilmu pengetahuan bagi Karu dan Karom, Kakan mengatakan Kemenag Pasaman menyelenggarakan kegiatan pembinaan sehari ini.

“Harapan tentu, agar mereka dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan petunjuk, sehinggga akan lebih mantap dan matang dalam melaksanakan ibadah haji”, terang Ketua Kloter 16 itu.

Informasi dari Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah, Karu sebanyak 22 orang, sedangkan Karom sebanyak 5 orang. Yusuf

Berita Terkait :

Facebook Comments

BACA JUGA  Kakanwil Bersilaturrahmi dengan ASN Kemenag Pasaman
- Advertisement -
- Advertisement -