SuhaNews – Kebakaran melanda rumah dinas guru SDN 15 Pisau Hilang nagari Lolo kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Solok, Jumat 16/1 sekitar pukul 15.00 WIB.
“Kami menerima laporan sekitar pukul 15.05 WIB yang langsung disikapi oleh personil piket dari pos Alahan Panjang, dan sampai dilokasi sekitar 40 menit kemudian,” ujar Kasi Ops Damkar Kabupaten Solok Zulhelmy Bosy kepada SuhaNews via telpon.
Zulhelmi menambahkan, selain jarak yang jauh dari pos Alahan Panjang, kondisi jalan menuju lokasi yang rusak membuat lama waktu tempuh menuju TKP.
“Butuh waktu lebih kurang empat puluh lima menit untuk pemadaman hingga pendinginan, termasuk mengantisipasi api tidak merambat ke bangunan disebalahnya yang merupakan gedung sekolah,” tukuk Zulhelmi.
Disampaikannya rumah dinas yang ditempati oleh Selhapini dan keluarganya ini mengalami rusak berat. Meski tak ada korban jiwa, sebagian besar barang yang ada dalam rumah ini hangus dan rusak.
Belum diketehaui penyebab kebakaran ini amupun jumlah kerugian yang ditimbulkan dalam peristiwa ini.

Zulhelmi kembali menghimbau masyarakat untuk hati-hati dan mewaspadi musibah kebakaran dengan menjaga dan memperhatikan perlatan dan instaasi listrik guna menghindari korsleting, memadamkan api kompor dan pembakaran sampah dilokasi yang jauh dari bangunan.
Berita terkait :
- 3 Rumah Terbakar di Kab. Solok pada Minggu Terakhir 2025
- 8 Ruangan SMAN 1 X Koto Singkarak Habis Dilalap Api
- Jatuh ke Sumur, Fendi Diselamatkan Damkar Kabupaten Solok
- Darurat Karhutla, Lebih 100 Titik Api Kebakaran Lahan di Kabupaten Solok
- Lagi, Armada Damkar Kabupaten Solok Alami Kecelakaan Saat Bertugas
- Bezuk Personil Damkar Kecelakaan, Wabup Candra Sampaikan Belasungkawa pada Korban Meninggal Dunia
- Armada Damkar Kabupaten Solok Alami Kecelakaan Saat Menuju TKP Kebakaran
- Gedung SD di Koto Sani Terbakar Saat Hujan



Facebook Comments