Ny. Emiko Epyardi Apresiasi Bank Sampah Ka Saro Nagari Tanjung Balik

Tanjung Balik, SuhaNews – Ketua TP PKK Kabupaten Solok Ny. Emiko Epyardi Asda menyampaikan apresiasi pada bank sampah Ka Saro nagari Tanjung Balik kecamatan X Koto Diatas saat launching, Kamis (15/12).

Bank Sampah Ka Saro merupakan pilot project Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana Menuju PHBS dari tahun 2021 s.d 2024 yang lolos verifikasi tingkat pusat.Target yang harus dicapai adalah bagaimana mengubah prilaku masyarakat yang sudah terbiasa membuang sampah kesungai, maupun kebiasaan membuang sampah sembarangan, menjadi masalah yang harus segera diselesaikan. Maka untuk mengatasi hal tersebut, Departemen Biologi menggagas tebentuknya Bank Sampah KA Saro

Launching ini juga dihadiri oleh Ketua Tim Pengabdian Nagari Bisnaan Departemen Biologi UNP dan Direktur Bank Sampah Panca Daya Kota Padang.

Bupati Solok dalam hal ini diwakili oleh staf Ahli bidang pemerintahan kemasyarakatan dan SDM, Muliadi Marcos,MM menyampaikan, masalah sampah adalah masalah yang sudah mendunia. Dan Tanjung Balik sudah bisa berbuat nyata untuk mengatasinya. Dengan berdirinya bank sampah ini memberikan solusi bagi masyarakat untuk ikut mensukseskan program pemerintah. Dan dengan adanya kegiatan ini hendaknya bisa menjadi studi tiru bagi nagari-nagari lain.

Ketua TP PKK Kabupaten Solok,Ny.Emiko Epiyardi Asda,S.P dalam sambutannya menyampaikan, selamat kepada nagari Tanjung Balik yang sudah mendirikan bank sampah ini. Bisa mengajak mengajak semua lapisan masyarakat dan sekolah untuk bisa manjadi nasabah di bank sampah Ka saro. Semoga usaha para pengurus bank sampah tetap semangat dalam berinovasi. Sehingga Tanjung Balik sukses sebagai nagari Pilot Project.

DR.Dwi Hilda Putri,M.Biomed, Kepala Departemen Biologi UNP dalam sambutannya menyampaikan program Tri Darma Perguruan Tinggi bisa memberikan bukti kerja, salah satunya membentuk Bank Sampah di nagari Tanjung Balik. Bisa bersinergi dengan nagari dan akan mendampingi program ini hingga tahun 2024 nanti.

BACA JUGA  Resto Pondok Raos di Solok Terbakar Rabu Pagi

Dalam sambutannya, Direktur Bank Sampah Pancadaya Kota Padang, Mina Dewi Sukmawati memaparkan tentang peluang Bank Sampah di abad 21, dan support untuk bank sampah Ka Saro semoga bisa go nasional. Kalau saat ini bank sampah Ka Saro mengganti tabungan baru dalam bentuk sembako, semoga nanti tabungan bisa meningkat seperti bank sampah Pancadaya Kota Padang dalam bentuk emas, ungkap Direktur yang sering melalang buana ke ibukota, dan sekaligus motivator bank sampah Ka Saro.

Direktur bank sampah Ka Saro, Haryenti,S.Ag dalam eksposnya menyampaikan, Bank sampah Ka Saro bertujuan mengajak semua lapisan masyarakat di nagari, mulai dari rumah tangga, sekolah dan masyarakat, agar bisa mengubah prilaku yang awalnya semua sampah-sampah dari rumah tangga dibuang sembarangan, ke sungai, atau dibakar, sekarang saatnya sampah-sampah itu bisa mereka jadikan tabungan. Sejatinya sebuah bank, maka masyarakat yang datang menimbang tidak menerima langsung uang cash, tetapi hasil timbangan mereka dicatat dalam buku tabungan, dan apabila mereka membutuhkan untuk acara-acara atau hajatan, tabungan bisa diambil diganti dalam bentuk sembako.

Kegiatan launching bank sampah beriringan dengan launching buku dengan judul mengubah sampah menjadi rupiah, dan penyematan pin untuk para duta bank Sampah di sekolah-sekolah sekenagarian Tanjung Balik, mulai dari SD,Mts dan SMK. Pemberian reward kepada masyarakat dan sekolah yang telah menjadi nasabah dengan jumlah tabungan yang banyak.
Kegiatan diakhiri dengan kunjungan lapangan ke sekretariat bank sampah Ka Saro. Yen | Moentjak

Berita Terkait :

apresiasi apresiasi apresiasi apresiasi apresiasi 

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -