Pimpin Apel Gabungan, Sekda Medison: Tingkatkan Disiplin

Arosuka, SuhaNews – Sekretaris Daerah Medison, S.Sos, M.Si pimpin Apel Gabungan Pemerintah Kabupaten Solok, Senin, 20 Maret 2023 di lapangan Kantor Bupati Solok, Arosuka.

Apel gabungan ini dihadiri  oleh Asisten I  Drs. Syahrial, MM, Asisten III Editiawarman, S.Sos, M.Si., Staf Ahli Bid. Pemerintahan, Kemasyarakatan dan SDM  Mulyadi Marcos, SE, MM, Staf Ahli Bid. Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan  Eva Nasri, SH, MM., Kepala OPD, Camat, Pimpinan Bank Nagari Cabang Solok  Albert Junaidi, ASN dan THL.

Baca juga: Sambut Piala Adipura, Wakil Walikota Solok Pimpin Apel Gabungan

Sekretaris Daerah Medison menyampaikan bahwa kita menggelar apel gabungan ini untuk meningkatkan kedisiplinan dalam menjalankan tugas.

“Kegiatan fisik yang telah lengkap administrasinya agar segera dilaksanakan untuk memutar roda perekonomian di Kabupaten Solok,” harap Medison.

Pada tahun 2023 ini, jelas Medison, didapatkan sekitar Rp50 Milyar APBN untuk perbaikan Jalan di Kabupaten Solok.

“Kita menargetkan tahun 2023 ini. Standar Pelayanan Publik bisa menembus tingkat 10 Besar Nasional dimana tahun sebelumnya kita telah berhasil menjadi Kabupaten Terbaik di Sumatra Barat,” jelas Medison.

Tahun ini, tambah Medison, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Solok telah meningkat pada angka 4,31%. Angka ini melampaui target di RPJMD yang berkisar di angka 3%. Karena itu semua OPD diharapkan terus meningkatkan kinerja agar pertembuhan ekonomi semakin baik.

Pada kesempatan ini, Medison juga menyerahkan buku dari Perpustakaan Nasional RI kepada Pemerintah Kabupaten Solok yang diterima oleh Nagari Kotobaru, Nagari Sulit Air, Nagari Kacang dan Komunitas Sakodi Tanjung Balik dengan total nilai Rp140.000.000.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan hadiah lomba Peringatan Hari Jadi Kabupaten Solok ke-110 kepada para juara, diantaranya: Lomba Menghias Kue antar Kepala OPD yang dimenangkan oleh Juara I  Sekretaris DPRD, Juara II Kepala BPBD, Juara III  Staf Ahli Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Harapan I  Kepala Dinas PUPR, Harapan II Kepala Disdukcapil, dan Harapan III Kepala DPRKPP.

BACA JUGA  Miliki Ganja, Warga Sumanik Dirangkap Satres Narkoba Polres Tanah Datar

Lomba Membuat Palai Bilih juara 1 hingga harapan 3 diraih oleh Camat Lembang Jaya, Camat X Koto Singkarak, Camat Junjung Sirih, Camat Tigo Lurah, Camat IX Koto Sungai Lasi, dan Camat X Koto Diatas.

Sementara Lomba Membuat Talua Barendo hanya ada juara 1, 2 dan 3 yang diraih oleh Camat X Koto Diatas, Camat Danau Kembar dan Camat Lembang Jaya. Lomba Pawai Budaya antara nagari juara 1 hingga harapan 3 adalahNagari Selayo, Bukit Tandang, Pasilihan, Talang, Bukit Bais dan Nagari Salimpek.

Juara 1, 2 dan 3 Lomba Karaoke diraih oleh Satpol-PP dan Damkar, Dinas PUPR, dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. Lomba Tarik Tambang antar SKPD (Putri) diraih oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Sekretariat Daerah dan Satpol-PP dan Damkar.

Sementara Lomba Tarik Tambang antarSKPD (Putra) Juara 1, 2 dan 2 yakni Dinas PUPR, Sekretariat Daerah dan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga. Lomba Kantor Bersih diraih oleh Dinas Kesehatan, Dinas PRKPP, Dinas Sosial, Inspektorat Daerah, dan Dinas PUPR.

Sementara pada pertandingan Futsal antar-PUPR se-Sumatera Barat Kabupaten Solok keluar sebagai Juara III dan sebagai Top Skorer Fadel Juanda Putra dari Dinas PRKPP Kabupaten Solok. (Wewe)

Baca juga: Sutan Riska Sampaikan Amanat Penting Dalam Apel Gabungan

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -