spot_img

Semarakkan HUT RI, MAN 1 Solok Plus Keterampilan Gelar P52RA dengan Tema Kearifan Lokal

Koto Baru, SuhaNews— Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, MAN 1 Solok Plus Keterampilan menggelar perayaan Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) atau P52RA pada tanggal 16 Agustus 2024.
Acara yang berlangsung meriah ini dibuka secara resmi oleh Kepala Madrasah, Bapak Drs. Syukrizal, MM.

Pada perayaan kali ini, siswa fase F mengangkat tema Bhinneka Tunggal Ika dan Kearifan Lokal dengan fokus pada keberagaman budaya serta pelestarian adat Koto Baru.

Melalui berbagai kegiatan yang menarik, siswa diajak untuk lebih memahami dan menghargai kekayaan budaya Indonesia, khususnya budaya lokal Koto Baru.

Sementara itu, siswa fase E mengusung tema Gaya Hidup Berkelanjutan dengan topik pengolahan sampah organik. Kegiatan yang dilakukan dalam fase ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran siswa akan pentingnya menjaga lingkungan dan menerapkan prinsip-prinsip ekonomi sirkular dalam kehidupan sehari-hari.(Fauzi)

Baca Juga:

Facebook Comments

BACA JUGA  Diserahkan pada HPN 2023, Bupati Agam Dapatkan Anugerah Kebudayaan PWI