SuhaNews. Bencana alam banjir bandang akibat curah hujan yang cukup tinggi, pada hari Kamis 12 Maret 2020 sekira pukul 17.15 Wib melanda wilayah Nagari Batu Kambing dan Nagari Sitalang Kecamatan Ampek Nagari Agam.
Menindaklanjuti kejadian tersebut, pada hari Jumat sekitar Jam 07.10 WIB, setelah mendapatkan arahan dari Danyon B Pelopor Kompol Subagio, S.H.,M.H, Tim SAR Brimob dari Batalyon B Pelopor dibawah pimpinan Ipda Abadi Priyanto mendatangi TKP banjir bandang tersebut.
Hal ini merupakan bentuk kepedulian Polri (Satbrimob Polda Sumbar), kepada masyarakat yang mengalami musibah bencana alam.
Berita Terkait : Jelang UJian Nasional, Lokal dan Komputer MTsN 13 Agam Diterjang Banjir
Setiba di lokasi, personil Tim SAR Brimob langsung berkoordinasi dengan instansi terkait, dan bersama melaksanakan pembersihan puing-puing yang terbawa banjir bandang di MTSN 13 Batu Kambing.
Ditempat terpisah, Dansat Brimob Polda Sumbar Kombespol Joni Afrizal Syarifuddin, S.I.K.,S.H.,M.H mengatakan bahwa Quick Respons yang dilakukan oleh Tim SAR brimob tersebut memang suatu keharusan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Hal ini merupakan salah satu tugas Personil Brimob dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat, sekaligus membantu masyarakat yang sedang mengalami bencana, sesuai dengan motto “Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan”, ucapnya. Red
Sumber : TribrataNews.
Baca Juga :
Facebook Comments