spot_img

24 Mei, Jemaah Haji Gelombang Dua Mendarat di Jeddah

SuhaNews – Fase keberangkatan jemaah haji Indonesia gelombang kedua segera dimulai. Mereka akan diberangkatkan dari Embarkasi di Tanah Air menuju King Abdul Aziz International Airport (KAAIA) Jeddah dari 24 Mei hingga 10 Juni 2024.

Mendarat di Jeddah, jemaah haji akan diberangkatkan ke Makkah untuk menunaikan ibadah umrah wajib. Kepala Daerah Kerja (Daker) Bandara Abdillah mengatakan bahwa petugas haji sudah siap menyambut kedatangan para jemaah di KAAIA Jeddah.

“Kami telah menyiapkan posko kantor untuk Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dan juga posko kesehatan,” jelas Abdillah pada awak media di Bandara Madinah (21/5/2024).

Dikatakan Abdillah, tidak ada perbedaan khusus dengan tahun lalu terkait layanan yang akan diterima jemaah di KAAIA Jeddah, utamanya untuk lansia. “Terkait layanan untuk jemaah haji lansia, kami telah menyiapkan kursi roda dan golf car untuk mobilitas antar gate di bandara,” tutur Abdillah.

“Semua layanan ini gratis dan didedikasikan untuk jemaah haji lansia,” tegasnya.

Abdillah menambahkan, saat ini petugas haji Daker Bandara masih berada di Madinah untuk menyambut kedatangan jemaah gelombang pertama. Rencananya, petugas haji Daker Bandara akan diberangkatkan dalam tiga tahap menuju Jeddah. Hal ini untuk mengantisipasi masih adanya kedatangan jemaah haji gelombang pertama di Madinah pada 24 Mei, dini hari. Sedangkan, kedatangan jemaah perdana di KAAIA Jedaah pada 24 Mei pukul 3.30, yaitu kloter JKG-27 dan PDG-10 di waktu yang hampir bersamaan.

“Insya Allah keberangkatan petugas menuju Jeddah akan dimulai pada 23 Mei nanti mulai pukul 10.00 Waktu Arab Saudi (WAS) untuk tahap pertama,” terang Abdillah.

Sebanyak 179 kloter dengan total 69.458 jemaah sudah diberangkatkan ke Bandara Madinah sejak 12 Mei 2024. Rencananya jumlah jemaah haji Indonesia gelombang pertama yang tiba di Madinah mencapai 89.115 jemaah. Sementara kedatangan gelombang kedua di Jeddah jumlahnya 124.465 jemaah. Adha

BACA JUGA  Sambut Idul Adha, Forum Diskusi Politik Gelar Rapat di Guest House Arosuka

Berita Terkait :

Facebook Comments