PO. UBANI, Legenda Bus Sumbar dari Solok Lahirkan Sopir-Sopir Handal

Solok, SuhaNews – Rumah Gadang di Simpang Sentral Sawah Suduk nagari Salayo kecamatan Kubung Kabupaten Solok, salah satu saksi bisu dari PO. UBANI, perusahaan bus Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) zaman dulu disebut SANUTRA yang dimiliki pengusaha dari nagari Salayo.

PO. UBANI milik Ramli Dt. Rajo Indo yang berjaya dari tahun 70-an hingga dekade delapan puluhan, sejak masih menggunakan chevrolet body kayu hingga menggunakan mercedes benz OF series.

PO. UBANI, Legenda Bus Sumbar dari Solok Lahirkan Sopir-Sopir Handal 1

Untuk mengembangkan operasionalnya, bus yang dimasanya identik dengan warna merah / orange ini juga memiliki pool dikawasan Belakang Olo yang dekat dengan terminal Lintas Andalas Kota Padang.

Selain rute utama Solok – Padang, bus ini juga melayani rute Padang Muara Labuh, sedangkan rute AKAPnya Padang – Jakarta dan Padang – Medan.

Dari perbincangan SuhaNews dengan salah satu keluarga PO. UBANI menyebutkan jika nama perusahaan tersebut merupakan kependekan dari USAHA BANGUNAN NASIONAL INDONESIA. Karena sebelum bergelut di bisnis angkutan / bus, Ramli Dt. Rajo Indo telah bergerak dibidang jasa konstuksi / kontraktor, baik gedung maupun jalan dan jembatan.

PO. UBANI, Legenda Bus Sumbar dari Solok Lahirkan Sopir-Sopir Handal 2
Terminal bus pertama di kota Solok, karya CV UBANI, sekarang lokasi ini menjadi taman kota Solok. foto : Arsip Bappeda Kota Solok

Beberapa bangunan yang pernah dibangun adalah RSJ Gadut Padang, SPK Solok di Laing dan terminal kota Solok untuk pertama kalinya (sekarang lokasinya sudah menjadi taman kota Solok).

Dimasa jayanya, UBANI merekrut pemuda dari Salayo, Koto Baru, Cupak dan Solok untuk pengemudi dan awak bus. Mereka lah yang kemudian mengembangkan ilmu mengemudi hingga melahirkan banyak pengemudi handal dan bekerja di berbagai perusahaan bus maupun truk yang ada di Sumbar.

PO. UBANI, Legenda Bus Sumbar dari Solok Lahirkan Sopir-Sopir Handal 3

Masa keemasan PO. UBANI pertengahan tujuh puluhan hingga awal delapan puluhan, dengan label SANUTRA, bus ini meramaikan  Lintas Sumatera Jawa bersama PO. Gumarng Jaya, ANS, Sari Express dan Cemerlang. Moentjak

BACA JUGA  Lebaran 1443 H, Tak Banyak Bus Sumbar "Reborn" Yang Beroperasi

Berita Terkait :

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -