Joni Putra, S.K0m., MM Anggota DPRD Agam Dukung Penuh Pembangunan Nagari Manggopoh

Manggopoh, SuhaNews – Anggota DPRD Kabupaten Agam, Joni Putra Dt. Bintaro Hitam, aktif berkontribusi dalam pembangunan daerahnya. Terbukti dengan kehadirannya pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025 dan Du-RKP Tahun 2025 Nagari Manggopoh, yang digelar di Aula Kantor Wali Nagari Manggopoh, Selasa (10/9).

Dalam forum penting ini, berbagai usulan dan rencana pembangunan Nagari Manggopoh untuk tahun depan dikupas tuntas. Joni Putra menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh segala program yang telah direncanakan, baik melalui anggaran nagari maupun pokok pikiran anggota DPRD.

“Sinergitas menjadi kunci utama dalam membangun nagari. Saya berharap semua pihak dapat bekerja sama dengan baik untuk mewujudkan Manggopoh yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Joni Putra.

Joni Putra, S.Kom., MM Anggota DPRD Agam Dukung Penuh Pembangunan Nagari Manggopoh

Musrenbang kali ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting lainnya, seperti Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat Ridwan DT Tumbijo, Koordinator Tenaga Ahli, Camat Lubuk Basung dalam Hal ini diwakili oleh Indra Nova, S.IP Dt. Panduko Basa , Anggota DPRD Kab Agam Yonadi, Babinkamtibmas, Perangkat Nagari, Kepala Sekolah, serta berbagai elemen masyarakat mulai dari ketua dan anggota Badan Musyawarah (BAMUS) Nagari, unsur lembaga nagari, hingga kelompok tani, dan peternak.

Wali Nagari Manggopoh, Zahmas Ari Tk Sidi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Musrenbang ini menjadi acuan penting dalam perencanaan pembangunan tahun 2025. Ia berharap seluruh masyarakat dapat aktif terlibat dalam mengawal dan mewujudkan rencana-rencana yang telah disepakati. Rahmat

Baca Juga :

Facebook Comments

BACA JUGA  Bupati Agam dan ITBHAS Bukittinggi Tindaklanjuti Kerjasama Bidang Pendidikan
- Advertisement -
- Advertisement -