3 Paslon Bupati Solok Dinyatakan Lolos Ikuti Pilkada

Koto Baru, SuhaNews. Melalui sidang pleno tertutup di Sekretariat KPUD Kab. Solok di Koto Baru, Rabu (23/9) hanya 3 pasangan calon (paslon) yang berhak mengikuti Pilkada Serentak 9 Desember 2020 nanti.
Dalam rapat pleno tersebut membahas persyaratan administrasi para bakal calon yang telah mendaftar di KPUD Solok sebagai bakal calon peserta Pilkada Serentak 9 Desember 2020 nanti.

Ketiga calon yang lolos tersebut adalah, pasangan Epiyardi Asda dan Jon Firman Padu yang diusung oleh Partai Amanat Nasional dan Oartai Gerindra, pasangan Nofi Candra dan Yulfadri Nurdin yang diusung oleh Partai Nasdem dan PPP serta pasangan Desra Ediwan dan DR. Adli yang diusung oleh Partai Golkar dan PKS.

Sementara pasangan Ir. H. Iriadi dan Agus Syahdeman yang diusung oleh Partai Demokrat, Partai Hanura dan PDIP dinyatakan gagal karena Iriadi tidak lolos tes kesehatan.

Rapat yang dipimpin oleh Ketua KPUD Kab. Solok Ir. Gadis diiikuti oleh seluruh komisioner KPU.

Sebelumnya, ada lima kandidat bakal calon yang akan bertarung dalam Pilkada Serentak 2020 nanti. Namun dua pasang lainnya gugur dengan penyebab yang berbeda.

Pasangan Hendra Saputra dan Mahyuzil yang maju dari jalur independen dinyatakan gagal saat verifikasi faktual dukungan. Sedangkan pasangan Iriadi – Agus Syahdeman, TMS karena Iriadi tidak lulus tes kesehatan.

Dengan demikian hanya tiga pasangan bakal calon ini yang akan mengikuti pengambilan undian nomor urut di KPUD nantinya.

BACA JUGA :

Facebook Comments

BACA JUGA  Biro HDI Kemenag Kunjungi MAN 1 Bukittinggi, Apresiasi Update Data EMIS Tepat Waktu
- Advertisement -
- Advertisement -