Gauang, SuhaNews. Hujan yang turun sejak Senin (17/2) siang menyiram nagari Gauang kecamatan Kubung Kab. Solok, menyebabkan banjir pada tiga jorong yakni Gando, Galanggang dan Bansa.
Banjir mulai terjadi sejak malam hingga Selasa (8/2) pagi air masih merendam pada tiga jorong ini. Banjir ini sendiri merupakan luapan dari Batang Simo yang debitnya meningkat seiring dengan hujan yang terjadi di hulunya.
Banjir juga merendam jalan utama di nagari Gauang, sehingga mengahmabt aktivitas masyarakat pagi ini. Baik yang hendak pergi bekerja maupun sekolah.
Berita Terkait :Â Di Salayo Banjir, di Tanjung Bingkung Air Genangi Jalan Lintas Sumatera
Wali Nagari Gauang, Rizal Idzeko, SE kepada SuhaNews mengatakan, bahwa saat ini kondisi batang Simo sudah dangkal sehingga saat musim hujan seperti ini berpotensi banjir.
Ia mengatakan kondisi ini sudah dilaporkan kepada Pemerintah melalui instansi terkait, namun belum ada penangangan.
“Salah satu objek vital di nagari Gauang yang ikut terendam banjir adalah jembatan Guak Ata yang terletak di jalan utama nagari Gauang,” tukas Wali nagari.
Sementara itu Firman Rajo Padang, salah satu tokoh masyarakat nagari Gauang mengatakan selain menggenangi jalan dan pemukiman, banjir kali ini juga merusak dan merendam area pertanian. Terutama sawah yang padinya sedang muda dan sebagian lagi mulai menguning.
Kalau untuk korban jiwa, hingga saat ini tidak ada karena begitu air mulai naik masyarakat sudah siaga. Tutup Firman.
reporter :Â DL editor :Â Moentjak
Baca Juga :
Facebook Comments