SuhaNews– Wakil Bupati Kabupaten Pasaman Sabar AS, S.Ag., M.Si Kunjungi Kepulauan Mentawai dalam Kunjungan Wakil Bupati di Kantor Bupati di sambut oleh para asisten dan beberapa Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai .
Terkait kunjungan Wakil Bupati Kabupaten Pasaman menyampaikan kerjasama antara Kabupaten Kepulauan Mentawai ke Kabupaten Pasaman Ujarnya.
Sabar menyampaikan ” Perlu program penguatan untuk promosi dan paket wisata yakni paket wisata Pasaman -Mentawai, dimana Kepulauan Mentawai memiliki wisata laut nya yakni Surfing, Diving, dan wisata budaya dengan segala keunikan yang dimiliki Mentawai.
sementara Kabupaten Pasaman memiliki Wisata Land Of Equator, yaitu pasaman sebagai ranah khatulistiwa dan objek wisata lainya yaitu Bonjol, selain tempat kelahiran Pahlawan Nasional Tuanku Imam Bonjol, Kecamatan Bonjol juga menjadi salah satu kawasan yang dilintasi garis khatulistiwa .dimana sekali dua tahun juga di gelar perayaan titik kulminasi (titik nol derajat )”ucapnya.
Kepala Dinas Pariwisata Joni Anwar “Mengucapkan terima Kasih atas kunjungan Wakil Bupati Pasaman Ke Kabupaten Kepulauan Mentawai dan menyambut baik ide dan peluang kerjasama untuk meningkatkan pariwisata di Mentawai dan menambah daya tarik wisata yang akan berkunjung ke Mentawai.
Dengan adanya paket wisata Pasaman – Mentawai akan menambah daya tarik wisatawan yang akan berkunjung ke Mentawai dan kita akan tindak lanjuti pertemuan ini nantinya dengan perjanjian Kerjasama (PKS ) antara kedua Kabupaten ini. Rel
Baca juga:
Facebook Comments