Pastikan Asupan Gizi Santri, Ponpes Al Kautsar Disambangi Dinkes

Lima Puluh Kota, SuhaNews — Dalam upaya kelengkapan asupan gizi santri, Dinas Kesehatan Kabupaten Lima Puluh Kota, melalui Tim Kesehatan Puskesmas Tanjung Pati, menyambangi Pondok Pesantren Al Kautsar Sarilamak, Kecamatan Harau.

Kegiatan kunjungan ini adalah dalam rangka mensukseskan dan memeriahkan “Gerakan Nasional Aksi Bergizi Sekolah”, yang dilaksanakan pada Rabu (26/10). Dengan melibatkan seluruh siswa dan tenaga pendidik, kegiatan ini semarak dilakukan di halaman pondok pesantren tersebut.

Baca juga: Dua Santri Ponpes Al Zamriyah Ikuti MTQ Nasional di Kalsel

Kemeriahan Gerakan Nasional Aksi Bergizi Sekolah ini diawali dengan sarapan yang disediakan oleh Pondok Pesantren Al Kautsar. Usai sarapan, kegiatan dilanjutkan dengan senam bersama, yang kemudian dilanjutkan dengan  minum tablet tambah darah serentak diseluruh Indonesia, dalam rangka pemecahan rekor MURI, yang dilakukan di masjid.

gizi

Lanjutan kegiatan ini adalah pemutaran video pencegahan stunting pada remaja, flashmob jingle tablet tambah darah yang dilakukan oleh seluruh santri. Rangkaian akhir dari kegiatan ini adalah pemeriksaan kadar Co2 oleh tim kesehatan kepada para santri putra. kegiatan ini menjadi seru dengan antusias santri memeriksakan kesehatan mereka.

Pimpinan Pondok Pesantren Al Kautsar, Dafri Harweli, dalam sambutannya sebelum kegiatan dimulai mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dan memiliki dampak positif terhadap kesehatan santri. Di samping, itu dengan kegiatan ini asupan gizi santri dapat terpantau dan kesehatan santri dapat diperhatikan. Dafri berharap kegiatan ini bisa dilakukan secara kontiniu.

“Semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahun sebagai salah satu upaya pemantauan kesehatan, khususnya untuk santri kami di sini. Kita juga ingin asupan gizi santri yang kita berikan sudah sesuai standar, tentunya dengan pemantauan dan pengecekkan dari tim kesehatan, sehingga santri kita memiliki gizi seimbang,” ungkap Dafri.

BACA JUGA  Gantung Ciri Buncah, 3 Ekor Harimau, Hadang Enam Warga

Lebih lanjut Dafri mengapresiasi kegiatan ini. Ia menyebut kegiatan ini bagian dari gerakan nasional untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat umum tentang tablet tambah darah, aktivitas fisik dan konsumsi gizi seimbang, sehingga sekolah, madrasah, maupun pondok pesantren memiliki komitmen untuk melaksanakan kegiatan aksi bergizi sacara rutin. (Nauri/Nina)

Baca juga: Tim Pandu HW Ponpes Al Kautsar Raih Juara Umum Pada Kemah Besar Gerakan Kepanduan

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -