SuhaNews – Sebamyak 75 rumah di Desa Batu Rotok, Kecamatan Batu Lanteh, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) ludes terbakar, Sabtu (7/11/2020) petang. Kebakaran diduga karena ledakan aki dari salah satu rumah warga.
“Akibat kejadian ini ratusan jiwa kehilangan tempat tinggalnya,” kata Kasi Kedaruratan BPBD NTB Ibrahim Kurniawan, Minggu (8/11/2020) sebagaimana dilansir dari IndeksNews.com.
Sebanyak 75 unit rumah itu, jelas Ibrahim Kurniawan, ditempati oleh 91 Kepala Keluarga, yang terdiri 280 Jiwa.
“Korban jiwa, hingga kini masih nihil,” tutur Kurniawan.
Kini, BPBD Provinsi NTB telah mengirimkan bantuan logistik ke lokasi kejadian berupa selimut, terpal, matras, paket kebersihan, celana dalam, dan pembalut. (*)
Baca juga:
- Kebakaran di Pondok Pesantren Assy Shadatan Dharmasraya Hanguskan 2 Ruangan
- Gudang Pengolahan Plastik Bekas di Limo Kaum Terbakar
- Parambahan, Lima Kaum Dilanda Kebakaran, 7 Rumah Dilalap Si Jago Merah
Facebook Comments