spot_img

Bahas Program di 2021, KONI Sumbar Akan Gelar Rakerda

SuhaNews. KONI Sumbar bakal menggelar Rapat Kerja Daerah guna merancang program kerja tahun 2021. Rakerda direncanakan berlangsung selama tiga hari 21-23 Desember 2020 di Kota sejuk Padang Panjang.

Ketua Umum KONI Sumbar Syaiful, SH, MHum dalam jumpa pers di kantor KONI Jalan Rasuna Said Padang, Rabu (16/12/2020) menyebutkan, tahun depan banyak tantangan yang bakal dihadapi dunia olahraga Sumbar. Untuk itu, beberapa program akan dibahas pada rapat kerja yang digelar di Padangpanjang nanti.

Agenda yang akan dibahas adalah program kerja tahun 2021, persiapan khusus menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Raker tersebut diikuti semua Pengprov dan pengurus KONI daerah dan pengurus Cabor.

“Peserta rakor terdiri dari 61 pengurus Cabor, 19 utusan KONI kabupaten kota dan dari KONI Sumbar sendiri. Kita harapkan semua peserta hadir agar memahami program kerja tahun 2021,” ujar Syaiful didampingi Sekum KONI Irnaldi Samin, Waketum I Aldi Yunaldi dan Waketum II Fazril Ale.

Raker yang digelar di kota sejuk Padangpanjang itu bakal jadi perhatian insan olahraga Sumbar. Sebab, disanalah dibicarakan persiapan atlet menjelang ke PON XX dan besarnya bonus peraih medali emas. Serta target kontingen Tuah Sakato di ajang PON Papua mendatang. (MR)

editor : Moentjak sumber : BeritaMinang.com

Baca Juga :

Facebook Comments

BACA JUGA  Nagari Sumpu Tanah Datar Lolos 50 Besar Anugerah Desa Wisata Indonesia