Lomba Mewarnai Se Kota Payakumbuh, Murid TK/PAUD Ar Rasyid Unjuk Kebolehan

Payakumbuh, SuhaNews – Sebanyak 2963 murid Taman Kanak-Kanak se Kota Payakumbuh, mengikuti lomba mewarnai dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia Tahun 2023, Sabtu (12/8) Kegiatan ini dihelat di Lapangan Batalyon Infanteri 131/Baraja Sakti Payakumbuh.

Kegiatan Akbar yang ditaja oleh IGTKI-PGRI Kota Payakumbuh ini tak ketinggalan juga diikuti oleh 45 murid TK/PAUD Ar Rasyid, Kelurahan Balai Panjang, Kecamatan Payakumbuh Selatan. Di bawah kepemimpinan Riri Sakti, 45 murid tersebut unjuk kebolehan dalam mewarnai gambar yang telah disediakan panita.

Lomba mewarnai ini merupakan perlombaan kolaborasi antara anak dan orang tua, dimana secara berpasangan anak dan orang tua mewarnai gambar sebagus mungkin, yang hasilnya akan dinilai nantinya oleh panitia. Dengan menggunakan media kertas dan pewarna crayon, keseruan dan kehebohan terlihat di lapangan yang berlamat di Tiakar, Payakumbuh Timur tersebut.

Lomba Mewarnai Se Kota Payakumbuh, Murid TK/PAUD Ar Rasyid Unjuk Kebolehan 1

Riri Sakti, saat ditemui disela kegiatan menjelaskan, kegiatan lomba ini merupakan agenda tahunan yang biasanya dilaksanakan di Bulan November, namun dalam rangka memilih bibit yang akan dikirim dalam pada ajang lomba di November nanti, panitia mengambil momentum perlombaan pada peringatan 17 Agustus tahun ini.

“Kita tentu bangga dengan murid Ar Rasyid yang mampu mengikuti perlombaan ini. Ajang ini akan sangat mengasah motorik murid agar lebih aktif dan kreatif. Mewarnai juga akan melatih perkembangan otak anak. Sebagai pimpinan, sekolah berkewajiban mewadahi murid untuk perkembangan fisik dan mentalnya, agar menjadi murid yang berprestasi,” ungkap Riri.

Selanjutnya Riri menjelaskan, kegiatan kolaborasi antara orang tua dan anak ini sekaligus juga memberi pembelajaran, bahwa diusia dini ini, kedekatan orang tua dan anak sangat dituntut. Hubungan emosional ini harus dilakukan secara berkelanjutan, sehingga anak bukan hanya menganggap ayah bunda sebagai orang tua, tapi juga sahabat. Dan bagi orang tua, membersamai anak adalah hal yang utama.

BACA JUGA  Walikota Hendri Resmikan Musala Kwarcab 09 Kota Padang

Riri yang didampingi sejumlah tenaga pengajar berharap, dari perlombaan yang diikuti akan ada murid TK/PAUD Ar Rasyid yang berhasil dengan nilai terbaik. Namun disebalik itu ungkap Riri, apapun hasil yang diperloleh muridnya nanti, apresiasi dan ucapan terima kasih akan selalu diberikan kepada muridnya. Apresiasi sekolah adalah bentuk cara menghargai perjuangan dan kreatifitas murid.

Selain Lomba Mewarnai Kolaborasi orang tua dan anak, pada momentum ini juga dilaksanakan lomba mewarna bagi guru TK/PAUD se Kota Payakumbuh yang diikuti oleh 200 guru. Berbeda dengan murid, lomba mewarnai bagi guru menggunakan media kain dalam bentuk tas.(Nina)

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -