spot_img

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96, Pjs Bupati Agam Berharap Lebih Pada Pemuda

Lubuk Basung, SuhaNews – Sumpah Pemuda sebuah peristiwa dimana para pemuda Indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat, untuk bersatu di tengah keberagaman dalam menghadirkan negara Indonesia.

Nilai-nilai agung yang ditampilkan pemuda 1928 ini harus selalu didengungkan di setiap waktu, untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia.

Terlebih dalam menghadapi berbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat, serta bisa menjadikan kekuatan bangsa Indonesia untuk menjaga eksistensi kebangsaan Indonesia secara lestari.

Demikian kutipan pidato Menteri Pemuda dan Olahraga RI, yang dibacakan Pjs Bupati Agam, Dr Endrizal saat menjadi Irup Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96, di lapangan Kantor Bupati Agam, Senin (28/10).

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96, Pjs Bupati Agam Berharap Lebih Pada Pemuda

“Bulan Pemuda dan peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini, berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru,” ujarnya.

Dengan begitu, momen ini kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian lebih besar, kepada agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan Indonesia.

“Kita berharap kepada pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia, karena hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan,” sebut Endrizal.

Hari Sumpah Pemuda 2024 mengangkat tema “Maju Bersama Indonesia Raya”. Tema ini menyampaikan pesan untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan, hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya.

“Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera,” katanya lagi.

Untuk itu, pada momen peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024, Menpora melalui Pjs Bupati Agam mengajak bersama-sama melakukan berbagai langkah dalam mengembangkan potensi pemuda.

“Mari kita bersama membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk lebih berpartisipasi dalam seluruh dimensi pembangunan Indonesia sesuai kompetensi dan passion masing-masing,” ajaknya. AMC/Andri

Baca Juga : Meriahkan Hari Sumpah Pemuda, MTsN 4 Agam Gelar Upacara di Madrasah

Facebook Comments

BACA JUGA  Sampah dan TPA Mengemuka Dalam Rakor Perencanaan Pembangunan Sumbar