Ratu Tisha Destria Mundur, Yunus Nusi Jadi Plt Sekjen PSSI

SuhaNews – Yunus Nusi akhirnya ditunjuk menjadi Plt Sekjen  PSSI dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI menggantikan Ratu Tisha Destria yang mengundurkan diri dari posisi Sekjen PSSI pada, Senin (13/4/2020).

Posisi sekjen sempat kosong sampai akhirnya Exco PSSI menunjuk Yunus Nusi, Senin (20/4/).Yunus Nusi untuk sementara menjadi sosok pengganti Ratu Tisha Destria.

Direktur Olahraga Persija, Ferry Paulus, mendukung keputusan Exco PSSI menunjuk Yunus Nusi. Ferry Paulus menilai sosoknya sebagai yang paling tepat saat ini, setidaknya dari kalangan Exco PSSI lainnya.

Exco PSSI memang sudah mengumumkan niatan mereka untuk menunjuk Plt Sekjen dari internal. Dan Yunus Nusi jadi nama paling kuat dari Exco PSSI untuk mengisi posisi itu.

“Pengalaman dia sebagai sekretaris ada, dia juga sudah lama menggeluti dunia sepakbola, menurut saya dari sekian Exco yang ada, dia tepat dipilih,” kata Ferry Paulus kepada wartawan.

yunus nusi
Yunus Nusi

“Tentunya Ketum PSSI (Mochamad Iriawan) pasti banyak pertimbangan dalam menunjuk dia. Plt sekjen ini harus punya banyak waktu terus juga harus punya kemampuan,” ujarnya menambahkan.

Bicara sepak terjang Yunus Nusi sebagai sekretaris memang benar. Ia pernah menjadi sekretaris umum Taekwondo Indonesia Kalimantan Timur pada 2001-2009 dan sekretaris bidang pertandingan PB PON Kalimantan Timur 2008.

Sementara di sepakbola, ia pernah menjadi Direktur Bisnins Persisam Samarinda (sekarang menjadi Bali United). Dan yang terkini adalah Ketua Asprov PSSI Kalimantan Timur.

“Kalau melihat sepak terjangnya, dia sudah bolak-balik jadi sekretaris. Jadi menurut saya keputusan ini sudah tepat,” ucap Ferry Paulus mengakhiri.

Sumber: detik.com

Baca Juga:

Facebook Comments

BACA JUGA  Kinerja Dukcapil Sumbar Raih Predikat Terbaik Nasional
- Advertisement -
- Advertisement -