spot_img

UAMBK MAN 2 Solok Berjalan Lancar

Singkarak, SuhaNews. Hari pertama Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional – Berbasis Komputer (UAMBN-BK) di MAN 2 Solok berjalan lancar. Ujian dimulai Senin (9/3) hingga tiga hari kedepan.

UAMBK ini diikuti oleh 93 siswa dari tiga jurusan yakni Ilmu Alam, Ilmu Sosial dan Ilmu Keagamaan.

Ujian ini dibuka oleh Kepala MAN 2 Solok Hj. Nurhayati yang didampingi Wakil Kepala Bidang Kurikulum Nusa Jaya dan para guru pengawas.

“Selamat ujian Anak-anak, beroptimislah dan focus, mudah-mudahan bisa meraih nilai yang terbaik nantinya pada ujian iini, “ungkap Nurhayati.

Ia berharap para peserta dapat mengerjakan soal dengan tenag dan hati-hati agar nantinya juga memperoleh nilai yang baik.

Untuk kelancaran pelaksanaan ujian, proktor dan panitia siaga dilabor komputer MAN 2 Solok. Sementara peserta

“Kami bersama teman-teman teknisi selalu siap bekerja untuk melancarkan peserta didik menyelesaikan ujiannya,” ujar Desi Novita, proktor MAN 2 Solok ketika disela ujian.

reporter : Yos editor : Moentjak

Baca Juga :

 

Facebook Comments

BACA JUGA  Lewat Pengembangan Diri, MAN 2 Solok Pertahankan Kearifan Lokal