Agam, SuhaNews – Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Sumatera Barat berencana menggelar pergelaran festival silek, dengan menjadikan Kabuoaten Agam sebagai tuan rumah.
“KIta membahas rencana dan persiapan festival silek bersama Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman,” ujar Kepala BPNB Sumbar, Undri, Rabu (4/8) di Mess Pemkab Agam Belakang Balok.
Festival silek tersebut, jelas Undri, akan diadakan di Nagari Paninjauan, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam.
Baca juga: Pengurus Taekwondo Riau Silaturrahmi dengan Walikota Pariaman
“Karena masih dalam pandemi Covid-19, maka festival akan diselenggarakan secara luring dan daring,” tambah Undri.
Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman menyambut baik rencana BPNB dan tim, yang telah memilih Kabupaten Agam sebagai tempat digelarnya festival silek.
“Ini menjadi suatu kebanggaan bagi kami, khususnya Pemerintah Kabupaten Agam, karena kegiatan ini merupakan pertunjukan seni dan budaya asli dari Minang,” ujar Andri Warman.
“Pelaksanaannya tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujar Bupati AWR, didampingi Sekda Agam, Martias Wanto, Kepala Disdikbud Agam, Isra dan lainnya. (*)
Baca juga: Potensi Budaya Nagari Tuo Pariangan Diangkat dalam Festival Kesenian BPNB Sumbar
Facebook Comments