Digelar oleh UNP, Wagub Sumbar Buka Seminar Nasional di Sijunjung

Sijunjung, SuhaNews – Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy membuka Seminar Nasional yang digelar Universitas Negeri Padang (UNP), Departemen Agroindustri Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Senin (23/10/23), di Gedung Pancasila, Muaro Sijunjung, Kabupaten Sijunjung. 

UNP membuka tiga Prodi di Sijunjung ini yakni S1 Peternakan, Teknologi Pertanian dan Agribisnis yang selama ini berada di bawah Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER), sekarang telah bergabung di UNP bekerjasama  dengan IPB.

Baca juga: Bupati Solok Berikan Orasi Ilmiah pada Wisuda ke-132 UNP

Seminar bertajuk “Inovasi Sumber Daya Indonesia Dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan Untuk Indonesia Emas 2045”. dihadiri oleh Asisten II Setdakab Sijunjung, Muhadiris, Rektor UNP, Ganefri, Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNP, Yulkifli, Kepala Departemen Agroindustri UNP, Resi Fitria serta peserta Mahasiswa dari Departemen Agroindustri. 

Bupati Sijunjung diwakili Asisten II Setdakab Sijunjung, Muhadiris  menyampaikan isu ketahanan pangan adalah isu yang sangat penting bagi keberlangsungan hidup setiap manusia.

“Ketersediaan beras di Kabupaten Sijunjung masih dalam kondisi baik. Namun harga memang masih tergolong tinggi,” ujar Muhadiris. 

Inilah fenomena pangan di Sumatera Barat, jelas Muhadiris. Dari segi ketersediaan kita tinggi namun harga juga tinggi.

“Hal ini lah yang perlu menjadi perhatian kita bersama pihak Pemerintah dan Perguruan Tinggi” jelas Muhadiris yang juga alumni jurusan Pertanian.

Disamping itu Pemkab Sijunjung juga sangat mengapresiasi tema acara yang di usung oleh UNP ini. Hal ini karena tema yang diangkat menyangkut kehidupan dan kebutuhan orang banyak.

“Untuk itu kami sangat berterimakasih kepada UNP, FMIPA, Departemen Agroindustri karena telah mengangkat tema ini. Kami juga berharap dapat bersinergi dengan Perguruan Tinggi dalam pembangunan Kabupaten Sijunjung, dan pihak Perguruan Tinggi juga dapat memberikan masukan-masukan kepada Pemkab” ujar Muhadiris. 

BACA JUGA  Satu Jamaah Haji Kloter 4 Embarkasi Padang Meninggal di Madinah

Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Barat Audy Joinaldy, mengatakan bahwa sumber ekonomi utama Sumbar adalah sektorpertanian. 

“Sumbar menjadi lumbung padinya pulau Sumatera. Sehingga Sumbar termasuk provinsi dengan ketahanan pangan yang baik. Hal ini juga diatur dalam pergub tentang,” jelas Audy Joinaldy. 

Alumni Institut Pertanian Bogor (IPB), Jurusan Peternakan ini, menambahkan menjelaskan bajwa banyak juga permasalahan yang terjadi pada pertanian di Sumbar, contohnya produksi komoditi pertanian yang membludak sehingga komoditi tersebut tidak laku untuk dijual di pasaran.

Hal-hal seperti ini lah yang mahasiswa harus memiliki kemampuan untuk menganalisa nya. Penguatan hilirisasi pertanian juga faktor utama dalam peningkatan ekonomi suatu daerah.

Digelar oleh UNP, Wagub Sumbar Buka Seminar Nasional di Sijunjung 1“Maka teman-teman mahasiswa di departemen agroindustri sekalian serius dalam mengikuti perkuliahan di UNP Departemen Agroindustri Kabupaten Sijunjung ini agar menjadi penerus dalam menyukseskan pertanian sebagai penopang utama ekonomi di Sumatera Barat. Hal ini sesuai dengan gagasan dan cita-cita Indonesia di 2045 yakni Generasi Emas 2045” ujar Audy.

Generasi 2045 sendiri merupakan sebuah wacana, dan gagasan dalam rangka mempersiapkan para generasi muda Indonesia yang berkualitas, berkompeten, dan berdaya saing tinggi.

Di zaman sekarang dengan keterbukaan informasi sekarang seharusnya mahasiswa bisa mencari informasi knowledge tentang bahan perkuliahan dengan lebih mudah.

“Ini adalah berkah adik-adik mahasiswa jika serius menjalani kuliah di UNP ini agar ilmu yang didapat bisa berguna dengan baik di bidang pertanian” ungkap Audy. Bayu/Wewe

Baca juga: Rektor UNP Lantik Afdal sebagai Profesor Termuda dan Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -