spot_img

Istimewa Layanan Bus Miyor, Agennya Sapa Penumpang dengan Tingkuluak Tanduak

SuhaNews – Ditengah kesibukan melayani padatnya arus mudik, agen PO. Miyor Terminal Kampung Rambutan Jakarta Timur, melayani penumpang dengan pakaian khas perempuan Minang, baju kuruang lengap dengan tingkuluak tanduaknya, Jumat (28/3).

Memakai baju kuruang warna merah dengan tingkuluak tanduak warna emas, wanita ini dengan ramah menyapa dan melayani para penumpang bus MIYOR yang hendak berangkat menujur Ranah Minang.

Bus MIYOR yang mengusung tagline Sawahlunto Pride ini menjadikan siluet penari piring sebagai livery dan ciri khas busnya.

Siluet berwarna putih bergambar penari piring tengah beraksi dengan lilin diatas piringnya ini terpasang pada semua armada bus yang menjadikan songket Silungkang berwarna orange sebagai livery utamanya ini.

Tak hanya itu, kehadiran pengemudi wanita pertama dan satau-satunya di lintasan Sumbar – Jabosetabek turut mendongkrak popularitas bus milik pengusaha asal Talawi kota Sawahlunto ini.

02403 bus kampung rambutan anak terminal a
Kesibukan di terminal Kamoung Rambutan Jakarta Timur saat arus mudik 2025. foto Anak Terminal

Selama musim mudik lebaran tahun 2025 ini, PO. Miyor rata-rata memberangkatkan sembilan armada setiap harinya, sebuah pencapaian yang luar biasa bagi sebuah perusahaan angkutan baru yang bersaing dengan kompetitor yang sudah berpengalaman selama puluhan tahun.

Untuk melayani permintaan tiket mudik, perusahaan mengerahkan armada tambahan dari groupnya sendiri yakni Miyor Holiday. Miyor yang resmi memulai debutnya pada lebaran tahun 2024 lalu, pada lebaran 2025 ini juga merilis armada tronton sekaligus kelas layanan terbaru yakni president class. Moentjak

Berita Terkait :

Facebook Comments

BACA JUGA  979 KK di Padang Dapat Bantuan Sanitasi