Sekda Agam Buka MTQ ke 8 Tingkat Nagari Manggopoh

Manggopoh, Lubuk Basung, SuhaNews – Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Drs H Edi Busti buka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-8 Tingkat Nagari Manggopoh. Kegiatan ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Nurul Yaqin Siti Manggopoh Jorong Padang Mardani, Senin (4/3).

Ketua Panitia Pelaksana, E. Dt. Jalo Anso menjelaskan, kegiatan yang diselenggarakan tanggal 4-5 Maret 2024 ini diikuti 100 perserta dari 9 jorong di Nagari tersebut.

Sembilan jorong itu, Jorong Sago, Jorong Anak Aia Dadok, Balai Satu, Batu Hampar Manggopoh, Kajai Pisik, Kubu Anau, Padang Mardani, Padang Tongga, dan Pasar Durian.

Buka
Edi Busti Buka MTQ ke 8 Tingkat Nagari Manggopoh

“MTQ ini melombakan 6 cabang yaitu, tilawah, tartil, tahfiz, khutbah Jumat, azan dan khattil Qur’an,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Drs.H.Edi Busti M Si mengapresiasi kegiatan tersebut.

Pasalnya, kegiatan ini sejalan dengan program unggulan Pemerintah Kabupaten Agam dalam peningkatan SDM di bidang agama.

“Semoga kegiatan ini melahirkan bibit unggul yang nantinya akan menjadi dai dan tokoh-tokoh agama sehingga dapat membantu membangun Kabupaten Agam yang lebih madani,” harapnya.

“Sebagai dewan hakim tentu harus menjunjung tinggi kejujuran dan keadilan, karena segala keputusan yang diambil nantinya akan dipertanggung jawabkan di akhirat nanti,” ujar Marta Rano Pati, Pj. Wali Nagari Manggopoh, usai melantik dewan hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ). Tori/AMC

Baca Juga :

Facebook Comments

BACA JUGA  DPRD Kabupaten Solok Menyetujui Ranperda Kerjasama Daerah
- Advertisement -
- Advertisement -