SuhaNews. Jonedi, warga jorong Lokuk nagari Koto Baru kecamatan Koto baru kabupaten Dharmasraya, meregang nyawa setelah motor yang dikendarainya bersenggolan dengan truk yang hendak didahuluinya, Kamis (13/8).
Dilansir oleh BeritaMinang.com, kecelakaan berawal ketika Truck Hino BA 9388 OU yang dikemudikan Hendrik datang arah Muaro Bungo menuju Pulau Punjung, beriringan dengan kendaraan Minibus Carry. Sesampai di lokasi kejadian, Truk Hino berusaha mendahului, Minibus Carry. Saat bersamaan dari arah belakang Kendaraan Truck Hino datang Sepeda Motor Honda Beat BA 3315 VV yang dikendarai Jonedi.
Diduga, saat berada dibagian tengah Truck, baknya menyenggol sepeda motor yaang dikendarai Jonedi. Sepeda motor kemudian terpental jatuh dan pengendara beserta motornya diduga terlindas oleh ban bagian belakang sebelah kanan.
Kapolres Dharmasraya AKBP AKBP Aditya Galayuda Ferdiansyah, S.IK, M.T, melalui Kasat Lantas Polres Dharmasraya Iptu Feri Yuzaldi,SH didamping Kanit Laka Ipda Okdianto, SH saat di hubungi awak media, membenarkan kejadian.
“Memang benar sekali,pada hari ini telah terjadi kecelakan lalu lintas di jalan Lintas Sumatera Jorong Lokuk kenagarian Koto Baru kecamatan Koto Baru Kabupaten Dharmasraya.Pengendara Sepeda Motor Honda Beat BA 3315 VV yang bernama Jonedi meninggal dunia di Tempat Kejadian Peristiwa akibat kecelakaan dengan Truck Hino BA 9388 OU,” katanya.
Kasat Lantas Polres Dharmasraya Iptu Feri Yuzaldi, SH juga menambahkan, korban yang meninggal dunia sudah di bawah ke Puskesmas Koto Baru.
“Kasus kecalakan dalam pemeriksaan dan penyilidikan Satuan Laka Polres Dharmasraya dan barang bukti juga kita amankan,” tutupnya.
editor :Â Moentjak sumber :Â BeritaMinang.com
BACA JUGA :
Facebook Comments