Wagub Nasrul Abit, Ketidakjujuran Percepat Penyebaran Covid-19

Batusangkar, SuhaNews – Sampai saat ini, sudah ada 145 Kasus orang yang dinyatakan positif terpapar Covid-19 di Provinsi Sumbar.  Kebanyakan terjadi karena ketidakjujuran dan kelalaian sang pasien terhadap riwayat perjalanannya dari luar kota, terutama dari daerah terjangkit. Demikian disampaikan oleh Wagub Sumbar Nasrul Abit saat mengunjungi RSUD Ali Hanafiah Batusangkar.

“Ketidakjujuran menyebabkan penyebaran Covid-19 kian cepat,” ujar Wakil Gubernur Nasrul Abid saat mengunjungi RSUD M. Ali Hanafiah Batusangkar, Rabu (29/4/2020).

Kasus pasien yang terjangkiti relatif meningkat setiap hari, dan diperkirakan mencapai puncak pada 21 sampai 23 Mei 2020 mendatang.

nasrul abitWakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit mengunjungi RSUD M. Ali Hanafiah Batusangkar bersama rombongan BPNB. Ia disambut Wakil Bupati Zuldafri Darma, Ketua DPRD Roni Mulyadi, Sekda Irwandi dan Kepala RSUD Afrizal Hasan. Di RSUD ini Wagub menyerahkan 250 paket APD.

“Masyarajkat Tanah Datar hendaknya tetap komit untuk laksanakan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar),” ujar Nasrul Abit.

PSBB, jelas tambah Nasrul Abit, harus diterapkan di pusat keramaian seperti pasar. Petugas jangan bertindak dengan kekerasan.

“Kedatangan perantau saat ini sudah kita blok,” tambah Nasrul Abit.

Mereka yang telah sampai diharuskan untuk memeriksakan diri dan karantika mandiri. Ini dilakukan untuk memutus mata rantai penytebaran covid-19.

Sementara itu utusan BNPB Emanuel berharap Pemda tetap kompak dan komit dalam memberantas penyebaran Covid-19 di Tanah Datar.

“Kompak dan kebersamaan sangat penting dalam situasi ini, dan juga kepada tim medis harus siaga tanpa mengurangi kewaspadaan dan stamina dalam menjalankan tugasnya,” jelas Emanuel.

nasrul abitSaat ini, jelas Emanuel, Indonesia masih kekurangan dokter spesial paru, yakni 1 dokter berbanding dua ribu pasien.  Itu juga alasan dokter harus jaga stamina, atur dengan baik jam kerja, jangan terlalu diforsir.

BACA JUGA  Gairahkan Pariwisata, Dinas Parpora Tanah Datar Latih Pengelola Homestay

Sementara Wabup Zuldafri Darma menyampaikan terima kasih atas bantuan serta motivasi yang diberikan rombongan BNPB dan Wagub Sumbar.

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan, tentu sangat berarti bagi kami untuk mendukung pelaksanaan pemutusan penyebaran Covid-19 ini di Tanah Datar,” jelas Wabup Zuldafri Darma.

Kepada RSUD, ujar Wabup,  diharapkan bisa memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya. Semoga tidak ada lagi warga yang terinfeksi covid-19, dan yang positif corona bisa segera sembuh.

Direktur RSUD M. Ali Hanafiah Batusangkar, Afrizal Hasan menyampaikan, rumah sakit yang dipimpinnya sudah lakukan beberapa langkah persiapan.

“Kita telah siapkan ruangan isolasi dan petugas yang sudah dilatih seandainya Covid-19 semakin meningkat dan memerlukan penanganan di RSUD ini,” tukasnya.

Reporter:  Dajim        Editor: Wewe

Baca Juga:

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -