SuhaNews – Afrizal (44), warga Jorong Siaru, Nagari Sulit Air, Kecamatan X Koto Diatas, Kabupaten Solok tewas disambar petir Minggu (28/2/2021) saat berada di pondok di tengah sawah.
Kronologisnya, korban bersama istrinya Surini berniat bermalam di pondok yang berada tengah sawah. Sekira  pukul 18.00 WIB, suasana sudah mulai gelap dan gerimis mulai turun, keduanya sudah berada di pondok.
Baca juga:Â Gunakan Kabel Listrik, Suami Temukan Istri Tewas Tergantung Dalam Kamar
“Pasangan suami istri (Pasutri) ingin beristirahat di pondok begitu selesai dengan aktivitas di sawahnya,” kata Babinsa Koramil 05/Tanjung Balik, Serda Romadoni, sebagaimana dilansir Beritanda1.com.
Jarak rumah tempat tinggalnya di Jorong Siaru agak jauh dengan sawah, sekitar satu jam perjalanan dan melalui jalan setapak. Karena itulah keduanya memutuskan untuk bermalam di pondok sawah tersebut.
Pasutri baru saja selesai makan malam. Usai makan, Afrizal keluar dari pondok. Naas, baru saja membuka pintu pondoknya, petir menggelegar dan menyambar Afrizal. ia terpental ke belakang, dan meninggal di lokasi.
Sang istri meminta pertolongan dan bantuan kepada warga yang ada di sekitar lokasi.
Warga menggotong jenazah Afrizal ke rumahnya di Jorong Siaru, Nagari Sulit Air. Jenazahnya kemudian dimakamkan Senin, 1 Maret 2021. (*)
Baca juga:Â Usai Berbuat Mesum dengan Kakek 66 tahun, MS Tewas di Kasur
Facebook Comments