Gubernur Mahyeldi Hadiri Reuni Akbar IKESMA 1 Payakumbuh

gubernur
Payakumbuh, SUhaNews – Gubernur Sumatera Barat Buya Mahyeldi bersama dengan Ummi Harneli Mahyeldi menghadiri acara Reuni Akbar Ikatan Keluarga Eks SMA (IKESMA) 1 Payakumbuh angkatan 87 dengan tema “Bersinergi Untuk Almamater” di Aula SMAN 1 Payakumbuh, Sabtu (5/2/2022).

“Reuni adalah salah satu jalan menyambung dan memelihara tali silaturahim yang sangat dianjurkan oleh agama,” ujar Gubernur Sumatera Barat Buya Mahyeldi.

Baca juga: Reuni ke Almamater, 20 Alumni PSA Sulit air Berbagi dengan Siswa

Reuni ini, jelasnya, suatu hal positif untuk silaturahim, memperpanjang umur dan melancarkan rezeki. Alumni ini juga suatu kekuatan berbagai potensi yang dimiliki para alumni yang harus terus diperkuat dan dibangun.

Gubernur mengajak para alumni untuk mendukung dan bersinergi dengan berbagai program yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat,

Buya Mahyeldi tak lupa mengingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan terkait meningkatnya kasus omicron di beberapa provinsi tetangga.

Ketua Ikesma 87, Wahyu Purnama A, memberikan apresiasi kepada para alumni yang telah menghimpun dana donasi untuk berbagai kegiatan positif.

Sementara Kepala Sekolah SMAN 1 Payakumbuh, Erwin Satriadi menyambut baik kegiatan alumni angkatan 87. Ia mengajak para alumni untuk ikut membantu pembangunan fasilitas sekolah, diantaranya pembangunan kantin sekolah yang representatif dan sehat.

SMAN 1 Payakumbuh saat ini tambah Erwin, mempunyai program unggulan tahfiz Quran dengan tekad bisa mengantarkan lulusan SMAN 1 Payakumbuh masuk perguruan tinggi negeri favorit melalui jalur tahfiz Quran. Saat ini sudah ada siswa yang hafiz 21 juz. (Dinas Kominfotik Sumbar)

Baca juga: Sekda Pesisir Selatan: Tak Ada Salat Idul Fitri di Lapangan dan Objek Wisata Ditutup

Facebook Comments

BACA JUGA  Gubernur Sumbar Buka Pameran MTQ Korpri VI di Padang
loading...
Artikulli paraprakKampus III Surau Tahfidzul Qur’an Jalikur Patanangan Diresmikan
Artikulli tjetërBupati Solok Launching Eskavator di Nagari Sungai Janiah