Trip Perdana, PO.PALALA Bus Sumbar – Jakarta Berplat Nomor Solok

Solok, SuhaNews – Sabtu (19/2) menjadi catatan sejarah bagi dunia angkutan di Sumatera Barat dengan beroperasinya perusahaan bus baru PO. Palala dengan trayek Sumbar – Jakarta – Karawang. Armada baru “bukak karateh” ini memakai plat nomor polisi kota Solok (BA xxxx PU).
Trip Perdana, PO.PALALA Bus Sumbar - Jakarta Berplat Nomor Solok 1
Salah satu armada PO. Palala
Trip perdana bus berwarna silver dengan motif batik ini berangkat dari Payakumbuh via Padang Panjang – Bukittinggi – Solok – Dharmasraya – Muaro Bungo – Muaro Bulian – Bayung Lencir – Sungai Lilin – Palembang – Tol Trans Sumatera – Bakauheni – Merak – Jakarta.

Mengutip dari youtube karoseri Laksana, bua Palala yang dioperasikan oleh PT Putra Transindo Mulya dibangun diatas chasis Mercedes Benz 1526 dengan body Legacy SR2 Panorama Class, jumlah seatnya 30 dengan konfigurasi 2-2, setai seat dilengkapi legrest dan AVOD (Audio Video On Demand), USB charger, serta dua unit televisi di setiap kursi.

Dengan adanya fasilitas AVOD ini, penumpang bisa menikmati musik secara privat, karena tidak semau penumpang selera musiknya sama, maka bus Palala memanjakan penumpangnya dengan aneka pilihan yang tersedia di AVOD dan dinikmati secara pribadi layaknya di pesawat Garuda.

Tak hanya itu, bus dengan design terbaru dari karoseri Laksana ini juga dilengkapi 3 cctv dengan monitor pematau didekat sopir.

Selain toilet yang sudah menjadi standar pelayanan bus Sumbar-Jakarta, bus Palala juga dilengkapi mini bar dan smoking area. Ruang kemudi dan kabin penumpang juga disekat, sehingga penumpang lebih nyaman.

Trip Perdana, PO.PALALA Bus Sumbar - Jakarta Berplat Nomor Solok 2
Awak bus Po. Palala sedang mempersiapkan armada sebelum keberangkatan

Soal kenyamanan dijalan, PO. Palala dikemudikan oleh pengemudi berpengalaman, sebut saja Rully Irawan dengan julukan busnya Senopati pernah berkiprah di NPM dan ANS. Kemudian ada Valentino Rio dengan julukan busnya Ford de Kock pernah berkiprah di ANS dan Vircansa Pariwisata kini memakai julukan Putra Belibis, Duta Budaya yang pernah menjadi merek kaca bus Sumbar Jakarta kini terpasang di armada Palala P.03 dengan kaptennya Wandi. Satu julukan yang belum pernah terdengar yakni armada Palala 01 dengan sebutan Anak Daro.

BACA JUGA  Bangun Stadion dengan APBD, Kepala Bappenas Apresiasi Pemprov Sumbar

Mari coba dan rasakan goyangan Palala di Lintas Sumatera dengan tiket seharga Rp.575.000. Kurnia | Moentjak

Berita Terkait :

Facebook Comments

- Advertisement -
- Advertisement -