spot_img

Siswi MTsN 3 Solok Terpilih Ikut Jambore Nasional ke IX

Alahan Panjang, SuhaNews – Satu siswi MTsN 3 Solok (MTsN Alahan Panjang) terlikih dalam seleksi mengikuti Jambore Nasional ke IX tingkat Pramuka Penggalang yang digelar oleh Kwarcab Kabupaten Solok.

Siswi bernama Refa Parmista Wulandari meraih nilai peringkat 4 dalam seleksi yang diikuti oleh siswa dari berbagai MTs dan SMP se Kabupaten Solok.

Dalam laporanya kepada kepala MTSN 3 Solok, Refa mengatakan dalam proses seleksi para peserta mengikuti ujian, diantaranya ketahanan fisik dan kecakapan Pramuka.

“Alhamdulillah, selamat buat ananda Refa, prestasi ini menjadi kebanggaan keluarga besar MTsN 3 Solok, semoga memotivasi siswa lainnya untuk ikut berprestasi mengharumkan nama madrasah,” ujar Kamsuir.

Terima kasih dan apresiasi juga disampaikan kepada Pelatih dan Pembinan yang telah membimbing dan menyiapkan Refa untuk bisa masuk dalam kontingen Kwarcab Kabupaten Solok ke tingkat nasional nantinya.

Tak lupa dipesankan oleh Kepala Madrasah agar Refa terus menjaga kesehatan dan mematangkan persiapan menjelang keberangkatan menuju Cibubur di bulan Agustus nanti.

Jambore Nasional tingkat Pramuka Penggalang ini akan berlangsung di bumi perkemahan Cibubur Jakarta Timur mulai tanggal 14 sampai 22 Agustus 2022 mendatang.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok H. Zulkifli yang diminta komentarnta atas prestasi siswa MTsN 2 Solok menyarakan turut bangga dan mengucapkan selamat.

Ia berpesan, nantinya Aziz bisa menunjukan jati diri sebagai siswa madrasah, terumata dalam hal pengamalam ibadah pada seluruh peerta terutama yang kontingen dari Kabupeten Solok.

“Ini salah satu wujud dari Madrasah Hebat Bermartabat yang dilanjutkan Madrasah Mandiri Berprestasi,” pungkas Zulkifli. Fendi

Berita Terkait :

BACA JUGA  ANBK Siswa Kelas XI MAN 5 Pasbar Berjalan Lancar

siswi siswi siswi siswi 

Facebook Comments